Monday 18 April 2016

Raisa Hipnotis Penggemarnya

Penyanyi cantik kelahiran Jakarta, 6 Juni 1990 Raisa Andriana berhasil membuat penggemarnya terpukau dalam acara Unnes Nigh Festival (Unfest) Integrated Expo Music Consert Art and Culture (17/4) yang di gelar di Lapangan Prof Dumadi FIK Unnes.

Raisa menampilkan 11 lagu andalannya, diawali dengan lagu Tak Ingin dilanjutkan dengan lagu Bersinar, Terjebak Nostalgia, Girl, Apalah Arti Menunggu, Kali Kedua, LDR, Teka-teki, Jatuh Hati, Pemeran Utama dan diakhiri dengan lagu Could it be Love.

“Jatuh hati dengan jatuh cinta itu berbeda. Jika jatuh cinta hanya hanya hasrat yang ingin disampaikan, tapi jika jatuh hati perasaan untuk memiliki itu ada.” Ungkapnya dalam Integrated Expo Music Consert Art and Culture ketika hendak menyanyikan lagu Jatuh Cinta, sontak para penonton bertepuk tangan meriah.

Semua penonton sangat antusias dalam acara Unfest ini “Raisa cantik sekali, suaranya merdu. Saya sangat mengagumi Raisa karena dia penyanyi yang sangat bertalenta. Semoga Raisa bisa go international seperti penyanyi-penyanyi senior lainnya yang sudah go international.” Ujar Wening Suryandari.
(Andri Saeful Adnan)


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment