Monday, 11 April 2016

Enam Mahasiswa Vietnam dan Thailand Belajar di Unnes

Tiga mahasiswa asal Ho Chi Minh University Vietnam dan tiga mahasiswa Kasetsart University Thailand mengikuti pertukaran pelajar di Universitas Negeri Semarang (Unnes) melalui Program Darmasiswa.

Keenam mahasiswa tersebut mengikuti kegiatan Sport Student Exchange yang untuk kelima kalinya diadakan. Mereka akan mempelajari ilmu dan budaya di Unnes selama dua bulan di tahun akademik 2015/2016.

Mahasiswa dari Kasetsart University Thailand yakni Natsuangkorn Kongchulagul, Kasidit Noochan, dan Anucha Tajapu. Sedangkan mahasiswa dari Ho Chi Minh University Vietnam antara lain Sam Vinh Phu, To Thi Thu Hao, serta Ly Gia Han.

Rektor Unnes Prof Dr Fathur Rokhman MHum menerima keenam mahasiswa pada Senin (11/4) di ruang rektor kampus Sekaran Gunungpati. Dengan didampingi Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerjasama Prof YL Sukestiyarno MS PhD, Dekan fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Unnes Prof Tandiyo Rahayu, Koordinator Program Darmasiswa Yusro Edy Nugroho SS MHum, dan Kepala International Office Unnes Intan Permata Hapsari SPd MPd.

Prof Tandiyo Rahayu menyampaikan selama berada di Unnes, mereka akan bergabung di kelas bilingual dengan harapan terciptanya interaksi di dalam kelas dengan menggunakan bahasa inggris secara maksimal. Dengan adanya mahasiswa asing di dalam kelas pula, suasana belajar mengajar menjadi lebih dinamis.

Mereka akan mempelajari Pencak Silat, Woodball, Tonnis, bahasa Indonesia, Batik Seni, dan kegiatan dengan masyarakat. Selain itu, para mahasiswa tersebt juga akan mengikuti berbagai kegiatan diantaranya city tour, forum group discussion, outbond, dan school visit.

Sementara itu, Prof Fathur Rokhman ketika menerima kelompok mahasiswa menyambut baik terselenggaranya program Sports Student Exchange.

“Unnes dikenal sebagai universitas konservasi budaya. Dengan adanya program ini merupakan salah satu implementasi konservasi sekaligus promosi budaya Indonesia kepada dunia,” ucap Prof Fathur dalam sambutannya.

Prof Fathur juga mengemukakan, Unnes dengan Kasetsart University Thailand dan Ho Chi Minh University Vietnam telah menjalin hubungan kerjasama yang sangat baik. Selanjutnya diharapkan ketiganya dapat melanjutkan serta mengembangkan program Sport Student Exchange yang sebelumnya telah disepakati bersama melalui MoU.

Mahasiswa Sport Student Exchange ke-enam selanjutnya akan datang di Unnes pada 23 Mei 2016. Namun, Unnes tidak hanya menerima, nantinya juga akan mengirim lima orang mahasiswa yang akan belajar ke Mindanao State University – Iligan Institute of Technology Filipina pada tahun ini.


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment