Friday 30 September 2016

Fakultas Ekonomi UNNES Selenggarakan Sosialisasi Tax Amnesty

Program Tax Amnesty merupakan program yang sedang hangat dibicarakan akhir-akhir ini. Upaya penambahan penerimaan negara dari sektor pajak menjadi salah satu alasan penyelenggaran program tax amnesty.

Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Semarang (UNNES) sebagai lembaga keilmuan di bidang ekonomi melaksanakan kegiatan seminar dan sosialisasi Tax Amnesty kepada Dosen, Karyawan dan Pejabat di lingkungan UNNES, Selasa (27/9).

Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan Dr S Martono saat membuka menyampaikan, kegiatan ini sangat bermanfaat dalam upaya mencerahkan wajib pajak tentang pentingnya program tax amnesty, sekaligus sosialisasi pelaksanaan Tax Amnesty kepada Dosen dan Karyawan Universitas Negeri Semarang.

Dekan Fakultas Ekonomi Dr Wahyono selaku penyelenggara menjelaskan bahwa kegiatan seminar dan sosialisasi Tax Amnesty ini untuk mengklarifikasi berbagai isu yang beredar di masyarakat terkait tax amnesty.

Selain itu, juga kedepan akan dilaksanakan berbagai kerjasama Fakultas Ekonomi UNNES dengan Direktorat Jendral Perpajakan Kanwil I Jawa Tengah melalui Tax Center yang sudah dimiliki Fakultas Ekonomi.

Kegiatan ini mendatangkan dua pembicara dari Kanwil 1 DCP Jawa Tengah yaitu Ahlul Rizal dan Yurnalis RY memberikan materi terkait manfaat Tax Amnesty dan klarifikasi atas berbagai rumor yang beredar di media sosial terkait Tax Amnesty.


from Universitas Negeri Semarang

Empat Warga UNNES Purna Tugas

Sebanyak empat warga Universitas Negeri Semarang (UNNES) terhitung mulai tanggal 1 Oktober 2016 purna tugas.

Mereka Dr Supriyo MPd Dosen Fakultas Ilmu Pendidikan, Drs Supriyanto MSi dan Dra Saptorini MSi keduanya Fakultas Matematika dan Ilmu pengetahuan Alam, serta Drs Eddy Prawoto MSi UPT Perpustakaan.

Pelepasan oleh Rektor Prof Dr Fathur Rokhman MHum diwakili Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan Dr Martono, Jumat (30/9) di rektorat kampus Sekaran.

Hadir Dekan FIP Prof Dr Fakhruddin MPd, Kepala Biro, Ketua KORPRI, Ketua Paguyuban Wredatama, dan unsur pimpinan terkait.

Dr Martono menyampaikan, menjalankan pengabdian selama 40 tahun di UNNES merupakan hal yang luar biasa. Ini berkat dukungan dari semua pihak diantaranya dari keluarga, fakultas, dan lembaga.

Untuk itu, kami mewakili atas nama lembaga dan pribadi mengucapkan banyak terima kasih dan mohon maaf atas kekurangannya saat melayani selama ini.

Ketua Paguyuban Wredatama Zoedhindarto Boedi Utomo meyampaikan selamat bergabung di paguyuban purna tugas yakni di Wredatama. Paling tidak ada dua pertemuan rutin setiap tahun yakni pada acara Dies Natalis UNNES dan Halal Bihalal anggota Wredatama.


from Universitas Negeri Semarang

Rektor Sarapan Bareng Dengan Petugas Kebersihan

Rektor Universitas Negeri Semarang (UNNES) Prof Dr Fathur Rokhman berbaur dengan puluhan petugas kebersihan sarapan pagi di Auditorium Kampus Sekaran Gunungpati, Jumat(30/9).

Rektor UNNES menyampaikan, ia merasa berbahagia dapat berkumpul dengan petugas kebersihan yang telah menjadikan kampus UNNES bersih, hijau dan asri.

Rektor yang didampingi Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum dan Kepegawaian Dr Martono, Wakil Rektor Bidang Kerjasama Prof YL Sukestoarno dan Kepala Biro BAUK Drs Heri Kesmaryono MM juga menyampaikan dalam bekerja harus selalu guyup dan senang menjadikan UNNES sebagai Universitas Konservasi HEBAT.

Acara berakhir dengan foto bersama dengan semua petugas kebersihan yang hari itu tampak bahagia meski acara ini diguyur hujan.


from Universitas Negeri Semarang

Thursday 29 September 2016

Mahasiswa UNNES Kuliah Satu Semester di Filipina dan Malaysia

Empat mahasiswa Universitas Negeri Semarang (UNNES) menikmati pendidikan di Mindanao State University dan Iligan Institute of Techonology Malaysia. Mereka adalah mahasiswa terpilih yang mengikuti program kredit transfer yang diselenggarakan Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi.

Dengan mengikuti program itu mereka bisa menikmati pendidikan di negara tujuan selama satu semester. Kesempatan itu diharapkan dapat mendorong mahasiswa membangun jaringan di kawasan regional ASEAN.

Salah satu peserta kredit transfer, Mat Rofin, menuturkan, mengikuti program kredit transfer adalah sebuah kebanggaan luar biasa. Dengan program itu, selama satu semester ke depan ia dan akan mengikuti kuliah di Filipina.

“Tak pernah terbesit di benak kami akan merasakan kuliah di negri seberang,” katanya.

Mahasiswa UNNES itu berangkat Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada Senin (26/9) pukul 23:30 menuju Manila.  Tiba di Manila pukul 06:40 waktu setempat dan lanjut penerbangan pukul 08:40 menuju Cagayan de Oro dan tiba pukul 09:35.

Di sana mereka telah ditunggu oleh mom becky dan Arju Restu Naila, mahasiswa UNNES lain yang telah lebih dahulu berangkat untuk program yang berbeda.


from Universitas Negeri Semarang

Perluas Jaringan Akademik, FIS Kerja Sama dengan Universiti Kebangsaan Malaysia

Jaringan akademik Universitas Negeri Semarang (UNNES) dengan lembaga pendidikan lain terus dijalin. Kali ini Fakultas Ilmu Sosial (FIS) mendatangani kerja sama dengan Fakulti Sains Sosial dan Kemanusiaan (FSSK) Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM).

Kesekapakatan ditandatangani oleh Dekan FIS Unnes Drs Moh Solehatul Mustofa  MA dan Prof Dr Mohd. Ekhwan Hj. Toriman dari FSSK. Dekan FIS didampingi Wakil Dekan Bidang Akademik Prof Dr Wasino MHum dan Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan Drs Ngabiyanto Msi.

Mustofa menyampaikan bahwa kerja sama tersebut merupakan implementasi kebijakan Rektor UNNES yang terkait dengan pengembangan kerja sama internasional guna mendukung akselerasi inovasi.

Kebijakan Rektor UNNES pada tahun ini diarahkan untuk  penguatan kerja sama dengan perguruan tinggi dari anggota negara-negara ASEAN dan Asia. Pada tahun ini   FIS UNNES memilih memulai pengembangan  kerja sama dengan UKM Malaysia dan berikutnya direncanakan dengan Punjabi Universty India.

Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM) dinilai akan menjadi mitra akademik yang tepat karena memiliki sejumlah keunggulan. Misalnya, UKM memiliki museum universitas yang dapat menjadi referensi untuk model pendirian Museum of Social Conservation yang sudah dirancang FIS UNNES.

Selain itu upaya pengembangan pendidikan karakter khususnya nasionalisme yang diterapkan UKM dapat menjadi perbandingan bagi upaya pendidikan karakter nasionalisme di FIS UNNES

Dalam perjanjian  kerja sama dengan FSSK UKM disepakati rencana riset bersama, pertukaran mahasiswa untuk mengikuti kuliah antar FIS UNNES dan FSSK UKM, visiting profesor,  dan seminar serta pengiriman artikel di jurnal terscofus.

Di FSSK UKM saat ini terdapat 4 jurnal terindeks Scopus.  Di UKM juga terdapat Institut Kajian Etnik yang telah mengadakan kegiatan bersama dengan FIS UNNES yang dikoordinasikan  Wakil Dekan Bidang Akademik FIS UNNES, Prof. Dr. Wasino, M.Hum. FIS UNNES secara nyata sudah melaksanakan kerja sama sejak 1 tahun lalu, melalui kerja sama visiting professor dari kedua fakultas.


from Universitas Negeri Semarang

Mahasiswa KKN UNNES Bersinergis dengan Kelompok Wanita Tani Gedongan Kendal

Sebanyak 15 Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Program Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Universitas Negeri Semarang (UNNES) memberikan pelatihan pembuatan produk berbahan baku pisang kepada Kelompok Wanita Tani Sumber Rejeki Dusun Gedongan, Desa Ngesrepbalong, Kecamatan Limbangan, Kabupaten Kendal.

Barokat Zainul Alam selaku koordinator KKN menyampaikan, kegiatan ini merupakan bentuk pengabdian mahasiswa di bidang ekonomi, Selasa (26/9).

Barokat menuturkan, kegiatan ini dilatarbelakangi oleh potensi Dusun Gedongan pada produk pisang raja bulu yang melimpah dan sebagai buah unggulan, namun pemanfaatan produk pisang ini kurang maksimal.

Menurut keterangan Kepala Desa Ngesrepbalong Witoyo, kata Barokat, warga Dusun Gedongan cenderung menjual pisang raja bulu langsung kepada pengepul padahal jika pisang itu diolah menjadi produk wirausaha mempunyai nilai ekonomi tinggi. Terlebih harga jual pisang ini lebih tinggi dari pada jenis pisang lainnya yaitu Rp80.000/tandan.

Barokat menjelaskan, dalam pelatihan ini pisang raja bulu dibuat menjadi tiga produk olahan yakni keripik pisang dengan berbagai varian rasa (balado dan coklat), dodol pisang, dan selai kulit pisang.

Setelah pelatihan pembuatan produk diversifikasi, kemudian diadakan follow up berupa pelatihan pengemasan yang diisi oleh perwakilan dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Kendal, dan pelatihan pemasaran serta pembukuan diisi oleh mahasiswa KKN Unnes sendiri.

Mahasiswa KKN akan membimbing warga Dusun Gedongan dalam mengembangkan usaha pengolahan produk berbahan baku pisang raja bulu, termasuk dalam pengajuan P-IRT (Pangan Industri Rumah Tangga).

Wilayah Dusun Gedongan dikelilingi oleh sejumlah tempat wisata sehingga produk diversifikasi pisang yang diproduksi oleh kelompok wanita tani Sumber Rejeki ini dapat menjadi sentra pasar industri yang menjanjikan.

Pisang merupakan tanaman sepanjang musim yang seluruh bagian tanamannya dapat dimanfaatkan, diharapkan warga dapat mengembangkan keterampilannya dalam pengolahan pisang menjadi bidang wirausaha baru.


from Universitas Negeri Semarang

Wednesday 28 September 2016

Labschool UNNES Audiensi dengan Ketua Tim Penggerak PKK Semarang

Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) labschool Universitas Negeri Semarang (UNNES) sebagai salah satu sekolah model pendidikan kecakapan hidup sosial anak usia dini dan mencegah kekerasan seksual pada anak pada program ‘aku dan kamu’ dari Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Jawa Tengah (Jateng) bersama 3 sekolah model lainnya audiensi dengan ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga ( TP PKK) Kota Semarang Krisseptiana Hendrar Prihadi (ibu walikota semarang) dengan di dampingi Direktur Eksekutif PKBI Jateng Elisabet SA MKes, Ekha Rifki Fauzi SKM (Pengurus Program Aku dan Kamu PKBI Jateng, Irnida Terana MPsi, dan dr Daru lestantyo MS (Pengurus Daerah PKBI Jateng) di gedung pkk kota Semarang, Selasa (27/9).

Elisabet menyampaikan pentingnya program ini kenapa program ini dan sejauh mana implementasi di sekolah dan materi pendukung untuk Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) bisa di kembangkan di kota Semarang dan Jawa tengah.

Kepala Sekolah Kelompok Bermain Labschool Dhiana Binantari SPd Dhiana Binantari menyampaikan, kunjungan ini Krisseptiana ini untuk minta informasi dan melihat langsung implementasi tentang program ‘Aku dan Kamu’ yang sudah dilaksanakan semenjak satu tahun yang lalu.

Program ‘Aku dan Kamu’ itu berisikan modul pendidikan kecakapan hidup sosial bagi anak berusia 4 -6 tahun untuk membantu anak dalam perkembangan sosial dan seksualitas serta pencegahan terhadap kekerasan seksual anak.

Krisseptiana Hendrar Prihadi yang akrap disapa Bu Tia, ini merespon positif dan memberikan apresiasi atas program ‘Aku dan Kamu’ yang sudah dilaksanakan di PAUD Labschool UNNES. Sebab PAUD Labschool UNNES merupakan salah satu sekolah model program ‘Aku dan Kamu’.

Tindak lanjut pertemuan: akan mempertemukan Team PKBI program AKU dan Kamu dengan Pokja II PKK dan dinas pendidikan kota Semarang untuk sosialisasi dan membahas secara teknis program apa saja yang bisa dilaksanakan dengan PKK.


from Universitas Negeri Semarang

Ketua Tim Penggerak PKK Kota Semarang Kunjungi Labschool UNNES

ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga ( TP PKK) Kota Semarang Krisseptiana Hendrar Prihadi (Istri Wali Kota Semarang) mengunjungi Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Labschool Universitas Negeri Semarang (UNNES) Selasa (27/9) di Pegandang Semarang.

Ibu walikota semarang (bunda PAUD) itu didampingi oleh Direktur Eksekutif Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Jawa Tengah (Jateng) Elisabet SA MKes, Ekha Rifki Fauzi SKM (Pengurus Program Aku dan Kamu PKBI Jateng), Irnida Terana MPsi, dan dr Daru lestantyo MS (Pengurus Daerah PKBI Jateng).

Rombongan diterima oleh Kepala Sekolah Kelompok Bermain Labschool Dhiana Binantari SPd dan Sri Wiji Handayani SPd (Penelitian dan Pengembangan Labschool).

Dhiana Binantari menyampaikan, kunjungan Krisseptiana Hendrar Prihadi ke PAUD Labschool UNNES ini untuk minta informasi dan melihat langsung implementasi tentang program “Aku dan Kamu” yang sudah dilaksanakan semenjak satu tahun yang lalu.

Program “Aku dan Kamu” itu berisikan modul pendidikan kecakapan hidup sosial bagi anak berusia 4 -6 tahun untuk membantu anak dalam perkembangan sosial dan seksualitas serta pencegahan terhadap kekerasan seksual anak.

Krisseptiana Hendrar Prihadi yang akrap disapa Bu Tia, ini merespon positif dan memberikan apresiasi atas program “Aku dan Kamu” yang sudah dilaksanakan di PAUD Labschool UNNES. Sebab PAUD Labschool UNNES merupakan salah satu sekolah model program Aku dan Kamu”.


from Universitas Negeri Semarang

57 UKM Ramaikan Semarak UNNES Fair 2016

UNNES Fair telah menjadi event tahunan yang dinantikan warga Universitas Negeri Semarang (UNNES). Kian tahun UNNES Fair kian berkembang dan telah berhasil menjadi pesta karya mahasiswa UNNES. Dengan dukungan penuh dari Universitas, event UNNES Fair dapat memberikan dampak positif bagi karya unggul mahasiswa.

Semarak UNNES Fair 2016 di Hutan Mini UNNES resmi dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Akademik Prof Dr Rustono, Rabu (28/09). Kegiatan yang direncanakan akan berlangsung dua hari dengan memamerkan produk unggulan dari 57 UKM.

Karya yang ditampilkan mulai dari karya teknologi tepat guna, desain busana, lukisan, alat permainan edukatif, jurnal ilmiah, dan produk usaha.

Panitia berharap partisipasi peserta pameran ditingkatkan lagi pada kegiatan sejenis tahun mendatang sehingga tujuan utama kegiatan ini, yaitu untuk lebih mengenalkan UNNES kepada masyarakat luas dapat tercapai.


from Universitas Negeri Semarang

Cabang Taekwondo, Mahasiswa UNNES Raih Emas dan Perak

Raihan medali kontingen Jawa Tengah dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX terus bertambah. Peningkatan jumlah medali yang diraih Jawa Tengah, antara lain berkat prestsai mahasiswa Universitas Negeri Semarang (UNNES).

Pada Selasa (27/9) kemarin, atlet taekwondo UNNES yang tergabung dalam kontingen Jawa Tengah mempersembahkan medali emas dan perak.

Nabila Amalia meraih emas dari kelas under 57 kg putri. Adapun Jauza Rona Hassan meraih medali perak pada kelas under 49 kg putri. Keduanya bertanding di Gedung Olahraga Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung.

Jauza Rona Hassan merupakan mahasiswa semester V Program Studi Sastra Inggris Fakultas Bahasa dan Seni. Selepas PON ia juga masih mempersiapkan kejuaraan PORPROV Jawa Tengah.


from Universitas Negeri Semarang

Cabang Taekwondo, Mahasiswa UNNES Raih Perak dan Perunggu

Raihan medali kontingen Jawa Tengah dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX terus bertambah. Peningkatan jumlah medali yang diraih Jawa Tengah, antara lain berkat prestsai mahasiswa Universitas Negeri Semarang (UNNES).

Pada Selasa (27/9) kemarin, atlet taekwondo UNNES yang tergabung dalam kontingen Jawa Tengah mempersembahkan medali perak dan perunggu.

Jauza Rona Hassan meraih perak dari kelas under 49 kg putri. Adapun Nabila Amalia meraih medali perunggu pada kelas under 59 kg putri. Keduanya bertanding di Gedung Olahraga Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung.

Jauza Rona Hassan merupakan mahasiswa semester V Program Studi Sastra Inggris Fakultas Bahasa dan Seni. Selepas PON ia juga masih mempersiapkan kejuaraan PORPROV Jawa Tengah.


from Universitas Negeri Semarang

FIP Kembangkan SOP Pelayanan Laboratorium

Untuk meningkatkan pelayanan di laboratorium, Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Universitas Negeri Semarang (UNNES) mengembangkan standard operasional procedur (SOP) laboratorium. Workshop diikuti pengelola enam jurusan di FIP dan empat satuan pendidikan.

Narsumber dalam workshop ini adalah Dr Sarwanto MSi dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta.

Ketua Tim Pengembang FIP Dr Rustiono MPd berharap, penyusunan SOP pelayanan laboratirum berkontribusi positif melahirkan penelitian-penelitian inovatif bidang pendidikan.


from Universitas Negeri Semarang

Tuesday 27 September 2016

Pengembangan Budaya Literasi

FBS (Fakultas Bahasa dan Seni) Universitas Negeri Semarang selenggarakan Kuliah Umum dengan tema “Pengembangan Budaya Literasi Melalui Academic and Creative Writing” di Gedung B6 FBS Kampus Unnes Sekaran, Selasa (27/9).

Kuliam Umum dibuka oleh Wakil Dekan Bidang Akademik FBS Prof Dr Subyantoro MHum. Di dalam sambutannya Subyantoro menyampaikan aktivitas tulis menulis merupakan ciri kaum akademisi, maka dari itu Fakultas hadir dan memberikan fasilitas kepada mahasiswa untuk mengembangkan keterampilan menulis, baik menulis teknis maupun menulis kreatif.

Narasumber dalam kuliah umum ini yaitu Sosiawan Leak (Sastrawan) dan Slamet Mulyono dari Penerbit CV Mediatama Surakarta. Ketua Panitia Drs Wagiran MHum menyampaiakan bahwa acara kuliah umum ini diselenggarakan bertujuan untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam tulis menulis dan sebagai upaya penyemaian budaya literasi.

Narasumber pertama, Slamet Mulyono menyampaikan bahwa literasi merupakan kemampuan menulis dan membaca, jika dipadukan dengan tema yang diusung yaitu budaya literasi, maka literasi akan menjadi kebiasaan yang baik untuk mahasiswa dalam menempuh studinya dan menghasilkan karya yang bermanfaat bagi orang banyak.

Kemudian narasumber kedua, Sosiawan Leak menyampaiakan harapannya kepada mahasiswa ketika sedang menulis jangan mengharapkan tulisannya akan dimuat atau dibukukan yang kemudian akan mendapatkan royalti atau honor, tapi fokuslah terhadap apa yang ditulis dan tentunya memperhatikan kebermanfaatan serta bobot tulisan. Leak juga menyampaikan bahwa modal menulis yang harus dimiliki mahasiswa yaitu kata, gagasan, dan kaidah penulisan. (Andri Saeful Adnan)


from Universitas Negeri Semarang

Bidikmisi Jaga Arfan Nikmati Pendidikan Tinggi

Mahasiswa Jurusan Sejarah Universitas Negeri Semarang (UNNES) Arfan Habibi pernah berpikir meninggalkan bangku pendidikan tinggi. Pasalnya, meski ia sudah menerima Uang Kuliah Tunggal (UKT) rendah, orang tuanya masih berat untuk membiayai.

Maklum, kedua orang tua Arfan bekerja sebagai buruh tani di Adiwerna, Tegal. Pendapatan keduanya tidak menentu. Dengan kondisi demikian, orang tuanya terlalu berat untuk membayar UKT sebesar Rp1 juta per semester dan membiayai biaya hidup Arfan selama di Semarang.

Kondisi itu membuat Arfan memutuskan berhenti kuliah dan pergi ke Bandung untuk belajar di pesantren. Baginya itu keputusan yang sangat berat. Pasalnya, ia sendiri ingin tetap kuliah dan mengejar cita-citanya.

Di tengah kondisi itu, Arfan mendapat kabar gembira. Pengelola Bidikmisi UNNES mengabarkan bahwa ia bisa dimasukkan dalam daftar penerima Bidikmisi. Nama Arfan bisa masuk karena UNNES menerima kuota tambahan.

Dengan beasiswa itu, Arfan bisa menyelesaikan pendidikan secara gratis. Ia juga mendapat uang saku sebesar Rp600.000 tiap bulan.


from Universitas Negeri Semarang

UNNES Kerjasama dengan BPJS Kesehatan

Universitas Negeri Semarang (UNNES) dan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Kantor Cabang Utama (KCU) Semarang menyepakati kerjasama melalui penandatanganan Nota Kesepahaman.

Nota Kesepahaman ditandatangani oleh Rektor Prof Dr Fathur Rokhman MHum dan Kepala Cabang BPJS Kesehatan dr Bimantoro R AAK, Selasa (27/9) di rektorat kampus Sekaran.

Jangka waktu berlakunya Nota Kesepahaman ini lima tahun dimulai sejak ditandatanganinya Nota Kesepahaman dan dapat diperpanjang atau diakhiri sebelum masa habis masa berlakunya atas persetujuan kedua belah pihak.

Kepala Cabang BPJS Kesehatan Semarang dr Bimantoro menyampaikan, UNNES diharapkan dapat mendukung BPJS Kesehatan dalam mengoptimalkan implementasi Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)-Kartu Indonesia Sehat (KIS) yang dikelola BPJS Kesehatan.

Nota Kesepahaman ini bertujuan untuk bersinergis dalam kegiatan sosialisasi program JKN-KIS bagi civitas akademika UNNES, mewujudkan perjanjian kerjasama untuk menyelenggarakan jaminan kesehatan, dan bersinergi dalam pemanfaatan fasilitas kesehatan yang dikelola UNNES untuk pelayanan peserta JKN, kata dr Bimantoro.

Rektor Prof Fathur Rokhman menyampaikan, ciri ciri orang sehat yakni tertawa tepat waktu, apa bila ada orang tertawanya tidak tepat waktu bisa diindikasikan orang tersebut kurang sehat kartu BPJS Kesehatannya perlu manfaatkan.

Untuk itu perlu menjaga kesehatan masing-masing baik kesehatan fisik mau pun kesehatan mental sehingga bisa bekerja secara bersama-sama, kata Prof Fathur.


from Universitas Negeri Semarang

Monday 26 September 2016

493 Calon Istruktur Ikuti Penyegaran Instruktur PLPG

Lembaga Pengembangan Pendidikan dan Profesi (LP3) Universitas Negeri Semarang (UNNES) menyelenggarakan Penyegaran Instruktur Pendidikan dan Pelatihan Profesi Guru (PLPG) Rayon Universitas Negeri Semarang di Hotel Patrajasa Semarang, Senin (26/9).

Kegiatan ini dihadiri 496 calon instruktur, UNNES dipercaya menjadi Perguruan Tinggi Rayon (112) untuk melaksanakan PLPG 2016-2019, dengan sub rayon Universitas PGRI Semarang (UPGRIS) dan Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) serta mitra Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) dan Universitas Muria Kudus.

Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Prof Sajidan MSi menjadi pemateri dalam kegiatan ini. Ia menyampaikan bahwa tujuan PLPG adalah meningkatkan kompetensi profesionalisme guru dan memantapkan guru dalam mengimplementasikan kurikulum dalam pembelajaran.

Sementara itu, saat membuka kegiatan Rektor UNNES Prof Fathur Rokhman MHum menyampaikan bahwa guru adalah menjadi salah satu pelaku pembangun peradaban, oleh karena itu harus diberi inisiasi dengan semaksimal mungkin agar guru dapat menghasilkan pengubah peradaban kedepan.


from Universitas Negeri Semarang

330 Siswa SMK 3 Pemalang Kunjungi UNNES

Sebanyak 330 murid dan guru SMK 3 Pemalang mengunjungi Universitas Negeri Semarang (UNNES).

Rombongan dipimpin oleh Kepala Sekolah Samuji SPd, diterima oleh Kepala Biro Administrasi Akademik, Kemahasiswaan dan Kerjasama Anwar Haryono MPd, Senin (26/9) di Auditorium kampus Sekaran Gunungpati.

Samuji menyampaikan, murid saya sebanyak 330 klas XII IPA dan IPS ini sebentar lagi akan lulus ingin mengenal UNNES lebih dekat diantaranya tentang pengetahuan tentang kampus UNNES, kegiatan, cara penerimaan mahasiswa baru, dan beasiswa.

Menanggapi itu, Anwar Haryono menjelaskan, penerimaan mahasiswa baru di UNNES ada tiga jalur yakni pertama Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), kedua Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN), dan ketiga Seleksi Mandiri (seleksi yang diselenggarakan oleh UNNES sendiri).

Ia menyampaikan sebanyak 1.420 mahasiswa diterima beasiswa bidikmisi 2016, bidikmisi diperuntukkan bagi siswa berprestasi dan tidak mampu secara ekonomi. Selain itu tidak membayar kuliah sampai lulus (8 semester), bahkan tiap bulan memperoleh biaya hidup sebesar Rp600 ribu.

Sebelumnya, beberapa mahasiswa prestasi juga memberi testimoni sebagai gambaran nyata bagi calon mahasiswa UNNES diantaranya Firna Larasanti anak pemulung yang lulus Cum laude yang akan melanjutkan study di New Zealand dengan menggunakan beasiswa dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).


from Universitas Negeri Semarang

Mahasiswa Pascasarjana UNNES Lakukan Field Study ke Malaysia-Singapore

Sebanyak 26 mahasiswa Program Studi (Prodi) Pendidikan IPS Pascasarjana Universitas Negeri Semarang (UNNES) dari kelas reguler dan khusus angkatan 2015 melaksanakan kegiatan KKL (Field Study)  ke Malaysia-Singapore (21-23 September 2016). Kegiatan ini rutin diadakan setiap tahun.

Kegiatan mahasiswa Prodi Magister Pendidikan IPS ini didampingi oleh Prof Dr Dewi Liesnoor Setyowati MSi (Ketua Prodi), Prof Dr Suyahmo MSi (Sekretaris Prodi), dan Prof Dr Maman Rachman MSc (Dosen Prodi).

Selama kegiatan para mahasiswa melakukan kunjungan, studi banding, dan menjalin kerjasama dengan Faculty of Arts and Social Sciences University of Malaya, Kuala Lumpur.

Kedatangan mahasiswa dan dosen di Universitas Malaya disambut oleh Prof Dr Zulkanain Bin Abdul Rahman (Deputy Dean), Prof Dr Shanthi Thambiah (Deputy Dean), dan beberapa dosen dan staff Universitas Malaya lainnya.

Kesepakatan kerjasama antara Prodi Pendidikan IPS Pascasarjana UNNES dengan Fakultas Sastra dan Ilmu Sosial Universitas Malaya ditandai dengan penandatanganan MoA (Memorandum of Agreement) oleh kedua perwakilan kampus.

Dalam kesepakatan kerjasama itu diharapkan kedepannya mahasiswa maupun dosen dapat terlibat dalam Program Pertukaran (Exchange Programme), baik pertukaran mahasiswa untuk studi, maupun pertukaran dosen untuk kegiatan akademik lainnya.

Selain itu, rangkaian kegiatan KKL (Field Study) mahasiswa selanjutnya di Kuala Lumpur yaitu melakukan observasi dan wawancara di Kampung Pandan yang mayoritas penduduknya merupakan Tenaga Kerja asal Indonesia.

Tujuan penelitian tersebut, yakni untuk mengetahui dan mengidentifikasi kondisi ekonomi, sosial budaya, lingkungan, dan politik masyarakat TKI yang berdomisili maupun yang telah menetap di Kampung Pandan Kuala Lumpur Malaysia.

Diharapkan penelitian yang dilakukan mahasiswa dapat menjadi hasil penelitian yang bermanfaat secara teoritis maupun praktis bagi mahasiswa sendiri, maupun bagi masyarakat secara umum.


from Universitas Negeri Semarang

Reputasi Institusi Dibangun oleh Setiap Civitas Academica

Reputasi Universitas Negeri Semarang (UNNES) sebagai Universitas Berawasan Konservasi dan Bereputasi Internasional perlu dijaga oleh setiap civitas academica. Baik dosen, karyawan, mahasiswa, maupun alumni bisa berkontribusi membesarkan nama institusi dengan caranya masing-masing.

Kepala UPT Hubungan Masyarakat Hendi Prata MA dalam apel pagi di depan Gedung H menyampaikan, secara struktural, unit yang diberi tugas membesarkan reputasi adalah Humas. Namun pada dasarnya, menurut Hendi, seluruh warga UNNES adalah humas.

Menurutnya, peran serta civitas academica sangat besar. Untuk itu, jika ada masalah internal warga UNNES diharap menyelesaikan secara kekeluargaan dan secara internal pula. Adapun jika ada kabar baik, warga UNNES dapat berpartisipasi menyebarkannya kepada anggota masyarakat lain.


from Universitas Negeri Semarang

Sunday 25 September 2016

Ke China, Mahasiswa UNNES Sukses Tampilkan “Bengawan Solo”

Mahasiswa Pendidikan Sendratasik Universitas Negeri Semarang (UNNES) Elyana Alfian Sabatini sukses membawakan tiga lagu tradisional Indonesia dalam China-ASEAN (Naning) Opera Concert.

Di hadapan delegasi dari China dan negara-negara ASEAN, Elyana membawakan Bengawan Solo, Ricik-ricik Banyumasan, dan Perahu Layar.  Elyana mewakili Indonesia dalam hajatan multinegara yang dihelat 20 – 25 September 2016 di Naning, Guangxi, China.

 


from Universitas Negeri Semarang

Studium General, Jurusan Sejarah Datangkan Profesor Universitas Leiden

 Jurusan Sejarah Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Semarang (UNNES) sukses selenggarakan studium generale pada Jumat (23/9) ini. Kegiatan ini dilakukan atas kerja sama Yayasan Obor Indonesia (YOI) dan KITLV Leiden.

Studium generale bertema “Serdadu Belanda di Indonesia 1945-1950: Kesaksian perang pada sisi sejarah yang salah” menghadirkan Prof. Gert Oostindie dari Universitas Leiden, Belanda sebagai narasumber. Tidak kurang sebanyak 250 peserta antusias mengikuti kegiatan.

Diskusi yang dipandu secara menarik oleh Andy Suryadi MPd ini mengetengahkan satu perspektif baru dalam sejarah revolusi Indonesia. Jika selama ini kisah yang banyak dikemukakan adalah tentang peristiwa revolusi versi Indonesia, Prof Gert Oostindie menghadirkan fakta yang datang dari sisi Belanda.

Dalam paparannya, ia menggambarkan sisi manusiawi dari serdadu Belanda yang selama ini dicap antagonis. Berdasarkan penelitian yang mendalam terhadap kesaksian dan catatan para serdadu Belanda, terungkap bahwa tidak selamanya peran antagonis dijalankan. Ada pula sisi-sisi dilematis ketika mereka menjalankan tugas di Indonesia.

Dari studium generale ini terdapat makna yang penting dalam kajian sejarah revolusi Indonesia. Prof Gert Oostindie mengajarkan bahwa penulisan sejarah tidak selamanya harus berasal dari elite, tetapi juga dari bawah, History from below. Ini sangat penting dilakukan untuk mengetahui sisi sejarah yang berbeda, sehingga masa lalu dapat dipahami secara lebih jernih dan menyeluruh.

Kegiatan ini merupakan kali kedua Jurusan Sejarah bekerja sama dengan dua lembaga ternama tersebut. Sebelumnya pada Februari 2016 telah diselenggarakan bedah buku karya Prof. Gerry Van Klinken dari Universitas Amsterdam, Belanda.


from Universitas Negeri Semarang

Saturday 24 September 2016

Mahasiswa Bidikmisi Diharap Jadi Agen Perubahan

Orang-orang terdidik memiliki tanggung jawab untuk mengabdikan ilmunya kepada masyarakat sekitar. Demikian pula mahasiswa penerima beasiswa Bidikmisi  Universitas Negeri Semarang (UNNES). Mereka diharapkan menjadi agen perubahan di daerah masing-masing, terutama yang berkaitan dengan pendidikan.

Hal tersebut disampaikan oleh Kasubdit Kesejahteraan dan Kewirausahaan Direktur Jendral Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Dirjen Belmawa) Kementrian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) Ismet Yusputra saat jambore bidikmisi UNNES 2016 di hadapan 7.420 mahasiswa penerima bidikmisi, Sabtu (24/9).

Selain itu Ismet juga menyampaikan, penerima beasiswa bidikmisi adalah orang yang cerdas, tetapi kurang beruntung secara ekonomi. Beasiswa Bidikmisi diharapkan dapat memutus rantai kemiskinan agar anak-anak cerdas tersebut dapat meraih cita-citanya.

Ia mengungkapkan, pihaknya akan menambah jumlah penerima Bidikmisi. Tahun ini jumlah penerimanya adalah 60.000. Dari jumlah itu, UNNES menerima kuota 1.420.

Jambore Bidikmisi UNNES 2016 dibuka Kepala Biro Akademik, Kemahasiswaan dan Kerja Sama (BAKK) UNNES Anwar Haryono MPd. Ia menyampaikan sangat bangga dengan prestasi yang dicapai oleh penerima bidikmisi UNNES. Ia berharap pencapaian tersebut dapat ditingkatkan.

Menurut Ketua panitia kegiatan, Parmin MPd,  Jambore dijadwalkan berlangsung selama 2 hari.


from Universitas Negeri Semarang

Friday 23 September 2016

LP2M Ajak Guru Perdalam Media Ajar

Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) Universitas Negeri Semarang (Unnes), menggelar Pendidikan dan Latihan Pembelajaran Matematika bagi Guru, Kepala Sekolah, dan Pengawas SD-SMP se-Jawa Tengah, Jumat (23/9), di Hotel Grasia.

Dosen Jurusan Matematika Unnes, Dr Isti Hidayah MPd mengatakan, kegiatan dimaksudkan untuk mengenalkan alat peraga pembelajaran matematika. Selama ini, menurut dia, masih ada kendala di kelas terkait penggunaan media ajar matematika.

Dr Isti menambahkann, Sebagus apa pun alat peraga kalau guru kurang menguasai, maka siswa tidak mungkin bisa memahami materi yang disanpaikan. Karena itu kami memfasilitasi supaya guru lebih mendalami dan bisa efektif mempraktikkannya sesuai jam pelajaran.

Pelatihan merupakan hasil kerja sama dengan CV Children Toys yang berbasis di Bawen, Kabupaten Semarang. Selain diikuti puluhan guru, pelatihan juga diikuti sejumlah mahasiswa Program Pascasarjana Unnes.


from Universitas Negeri Semarang

Terkait Program Hijau Bersih dan Hebat, Wakil Rektor IV Tinjau Fakultas

Selama dua hari Rabu-Kamis (21-22/9) Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerja Sama (WR IV) Universitas Negeri Semarang (UNNES) Prof YL Sukestiyarno MS PhD melakukan kunjungan ke semua fakultas terkait program Hijau, Bersih, dan Sehat di lingkungan kampus.

Prof Sukestiyarno menyampaikan, kunjungan ke semua fakultas ini untuk melihat langsung keberadaan lingkungan di masing-masing fakultas, baik di luar ruangan maupun di dalam ruangan.

Prof Sukestiyarno juga mengemukakan, program Hijau, misalnya ketersediaan taman di luar gedung, penataan kerapian dan keindahan ruang terbuka hijau (taman, gazebo, parkir), ketersediaan tanaman hidup di dalam ruangan (jangan bunga dari plastik), ketersediaan ornamen (gambar, poster, hiasan, benda) yang bercirikan konservasi.

Kemudian Bersih, diantaranya kebarsihan dan kerapian di ruang pimpinan, staf, kelas, laboratorium, perpustakaan, dan pusat kegiatan mahasiswa terutama kebersihan toilet dan ketersediaan tempat sampah yang memadai.

Sedangkan program Sehat antara lain melakukan olah raga secara rutin, ketersediaan kantin yang higienis, penataan barang bekas dilorong, dan ketersediaan kamar mandi/WC yang bersih.


from Universitas Negeri Semarang

Waspadai SMS Penipuan, Ini Cara Mengenalinya

Penipuan menggunakan pesan singkat (SMS) sudah terjadi berulang-ulang namun pelakunya sepertinya tidak pernah jera. Kejadian serupa masih terjadi kemarin (21/9) dengan menyebarnya pesan singkat yang mengatasnamakan Dekan Fakultas Ilmu Keolahragaan menawarkan fasilitasi Seminar Nasional. Pesan serupa telah menyebar dengan berbagai versi mengatasnamakan Rektor, Wakil Rektor, Dekan lain dan Pejabat Tenaga Kependidikan.

Tawaran yang ada dalam pesan singkat tersebut biasanya sangat menarik dan penerima pesan merasa tertarik untuk merespon. Sayangnya, jika kita merespon SMS tersebut, kita bisa menempatkan diri kita dalam bahaya. Dengan mengetahui beberapa petunjuk berikut, kita bisa menghindarkan diri dari bahaya penipuan tersebut. Berikut adalah lima petunjuk menangkal penipuan menggunakan SMS.

1. Lembaga yang menyediakan seminar gratis di luar kota tentu bukan lembaga yang miskin. Maka pesan singkat atau SMS adalah cara komunikasi yang terlalu murah untuk menghubungi peserta. Cara yang lebih masuk akal adalah melalui fax atapun surat resmi. Komunikasi telepon sangat memungkinkan tapi kita tetap harus waspada. Undangan melalui email harus dicetak dulu kemudian mintakan pendapat ke UPT Pusat Humas UNNES atau unit resmi lainnya untuk mengetahui keabsahannya.

2. Penipu biasanya merasa cerdas tapi aslinya mereka tidak terlalu pintar. Kalau mereka pintar maka mungkin sudah mendapat pekerjaan lain yang halal. Karena tidak terlalu pintar maka dalam SMS mereka terdapat salah eja, salah definisi, salah penggunaan tanda baca, dan salah penyebutan. SMS yang beredar kemarin tanda baca dan penggunaan huruf kapital sangat kacau. Bahkan, Ibu Tandiyo Rahayu Dekan FIK UNNES disebut sebagai Bapak.

3. Seminar resmi yang melibatkan tokoh penting seperti Rektor maupun Menteri tidak akan menggunakan nomor pribadi tokoh yang bersangkutan. Pejabat tersebut akan sangat direpotkan jika dijadikan narahubung. Lagipula, nomor pejabat biasanya menggunakan telkomsel. Hanya kemungkinan kecil pejabat menggunakan provider lain. Alasannya: 1. pejabat sering keluar masuk daerah kunjungan dan butuh provider yang memiliki jangkauan terluas dan 2. pejabat biasanya sejak lama memiliki telpon genggam dan saat itu kartu SIM yang ada adalah Telkomsel dan Mentari. Jadi nomor yang berawalan 0818 atau 0817 atau 087 kemungkinan besar bukan Rektor atau Menteri.

4. Jangan terlalu berharap sesuatu datang dari langit dan gratis. Kita harus senantiasa waspada apabila mendapatkan tawaran gratis dalam hal apapun. Bukannya kesempatan gratis itu tidak mungkin, namun kewaspadaan jauh lebih baik diterapkan sebelum menyesal. Keserakahan membuat kita lengah.

5. Jika dalam keraguan, silakan langsung menghubungi UPT Pusat Humas di Gedung H lantai 2. Jangan sekali-sekali menelpon nomor asal SMS ataupun nomor yang tercantum di dalam SMS tersebut. Ada beberapa skenario terburuk kalau kita menelepon nomor tersebut: a. hipnotis, b. ancaman, c. penyedotan pulsa dan d. pencurian identitas dan akun bank.

Perlu disadari bahwa keselamatan kita menjadi tanggung jawab kita masing-masing. Oleh karena itu baik mahasiswa, staf maupun dosen harus selalu waspada dan melindungi diri dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.


from Universitas Negeri Semarang

Thursday 22 September 2016

Lagi, Mahasiswa UNNES Sumbangkan Emas PON untuk Jateng

Mahasiswa Universitas Negeri Semarang (UNNES) kembali mempersembahkan medali emas untuk Jawa Tengah dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX di Jawa Barat.

Diah Ayu Permatasari meraih emas dari cabang angkat besi kelas 75 kilogram. Emas diraih Diah dengan total angkatan 223 kilogram dari angkat snatch 103 kg dan clean + jerk 129 kilogram.

Selain memastikan emas, Diah juga berhasil memecahkan rekor pada angkatan snatch. Angkatan snatch Diah jauh melampaui catatan rekor sebelumnya yaitu 96 kilogram.

Dari arena PON XIX di Bandung, Dekan Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Prof Tandiyo Rahayu mengabarkan, Diah mengungguli atlet angkat besi Jawa Barat Halimah yang harus puas meraih perak dengan total angkatan 217 kilogram. Adapun perunggu diraih atlet Lampung dengan total angkatan 195 kologram.

Sebelumnya, dua atlet wushu UNNES yang tergabung dalam kontingen Jawa Tengah juga berhasil meraih emas.  Yusuf Widiyanto  meriah emas dari cabang wushu di kelas 56 kg putra. Adapun Puja Riyaya memperoleh emas di kelas 70 kilogram.


from Universitas Negeri Semarang

PPs UNNES Penelitian di Melbourne Australia

Pengajaran bahasa Indonesia di Australia merupakan fenomena yang menarik. Sempat sangat berkembang di tahun 70-an, pengajaran bahasa Indonesia di Australia mengalami penurunan yang signifikan di tahun 2000-an. Fenomena ini diselidiki melalui dua sudut pandang penelitian oleh peneliti dari Pascasarjana UNNES. Prof. Achmad Slamet, Prof. Wakhyu dan Prof. Trijoko Raharjo melihat fenomena ini dari sudut pandang manajemen pendidikan sedangkan tim yang diketuai Prof. Rustono melihat dari sudut pandang bahasa dan politik bahasa.

Tim dari Pascasarjana UNNES mengambil langsung data melalui wawancara dengan pihak-pihak terkait di Australia, utamanya di Monash University, Melbourne. Hasil sementara penelitian menunjukkan bahwa pengajaran bahasa Indonesia di Australia dipengaruhi oleh: popularitas budaya Indonesia di Australia, popularitas budaya Amerika, Jepang dan Cina di Australia dan hubungan politik Indonesia-Australia. Jika Indonesia ingin menguatkan pengaruh bahasa Indonesia di Australia maka harus ada upaya intervensi terhadap citra Indonesia di mata masyarakat Australia.

Direktur Pascasarjana UNNES, Prof. Achmad Slamet, menyampaikan bahwa UNNES selalu memprioritaskan penelitian yang memiliki manfaat bagi Indonesia. Beliau yakin bahwa penelitian seperti ini dapat memperkuat citra bangsa dan persahabatan antarnegara.


from Universitas Negeri Semarang

Dua Dosen UNNES beri Kuliah Umum di Monash

Perwakilan Universitas Negeri Semarang mendapat kesempatan untuk melakukan beberapa kegiatan di Monash University, Australia (21/9). Salah satu agenda utama kegiatan tersebut adalah kuliah umum oleh Prof. Dr. Fathur Rokhman, M.Hum dan Prof. Dr. Rustono, M.Hum. Keduanya menyampaikan kuliah di depan mahasiswa dan dosen jurusan kajian Bahasa Indonesia di Monash. Presentasi Prof. Rustono berjudul Pragmatik dalam Budaya Indonesia sedangkan presentasi Prof. Dr. Fathur Rokhman menyampaikan tentang “The Need of Multicultural Education”.

Kuliah umum tersebut disambut baik oleh mahasiswa dan dosen di jurusan kajian Indonesia Monash. Dr. Paul Thomas, salah satu dosen Bahasa Indonesia di Monash mengakui pentingnya pragmatik dalam budaya Indonesia dan kebutuhan pendidikan multikulturalisme. Salah satu peserta kuliah, James, bahkan menyiapkan presentasi pendamping tentang pengalamannya pertama kali berkunjung ke Indonesia.

Kuliah umum diakhiri dengan pemberian sertifikat apresiasi oleh Monash University kepada perwakilan Universitas Negeri Semarang.


from Universitas Negeri Semarang

Wednesday 21 September 2016

Cabang Wushu, Mahasiswa UNNES Raih Dua Emas untuk Jateng

Dua Mahasiswa Universitas Negeri Semarang (UNNES) menyumbangkan medali emas untuk kontingen Jawa Tengah dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX di Bandung, Jawa Barat. Yusuf Widiyanto  meriah emas dari cabang wushu di kelas 56 kg putra. Adapun Puja Riyaya memperoleh emas di kelas 70 kilogram.

Selain emas, dua mahasiswa UNNES lain juga menyumbangkan perak dan perunggu. Ratih Erlyana Larasati meraih perak di kelas 56 kg. Adapun Bayu Peny Hendraswari meraih perunggu di kelas 48 kg.

Dari GOR Padjajaran Bandung, Dekan Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) UNNES Prof Tandiyo Rahayu mengabarkan, kontingan Jawa Tengah pada cabang hockey indoor putri juga baru saja meraih perunggu.

Berdasarkan pemantauan hingga Rabu (21/9) malam, Jawa Tengah berada di posisi IV dalam raihan medali. Atlet-atlet Jawa Tengah berhasil meraih 10 medali emas, 15 medali perak, dan 27 medali perunggu.


from Universitas Negeri Semarang

Mempersiapkan Generasi Emas Melalui Pendidikan

Jurusan Pendidikan Ekonomi, Fakultas Ekonomi, Unnes (Universitas Negeri Semarang) selenggarakan Seminar Nasional Pendidikan Ekonomi dengan tema “Transformasi Pendidikan Ekonomi Menyongsong Generasi Emas” di Gedung baru Fakultas Ekonomi Unnes kampus Sekaran, Selasa (20/9).

Acara dihadiri oleh mahasiswa, dosen, guru, dan praktisi pendidikan ekonomi dari Universitas Siliwangi, STKIP PGRI Jombang, Universitas Jambi, UMS Surakarta, UNS Surakarta, Universitas Muhammadiyah Purworejo, Universitas Jenderal Soedirman, IKIP Veteran, Universitas Negeri Surabaya, dan Universitas Negeri Semarang.

Hadir sebagai pembicara Prof Drs Suyanto MEd PhD Guru besar Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta. Suyatno menyampaikan bahwa tujuan pendidikan nasional harus mengandung sikap spiritual, sikap sosial, pengetahuan, dan keterampilan. Sikap spiritualnya adalah beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa. Sikap sosialnya adalah berakhlak mulia, sehat, mandiri, dan demokratis, serta tanggungjawab. Pengetahuannya adalah berilmu. Selanjutnya keterampilannya adalah cakap dan kreatif.

Suyatno juga menyampaikan bahwa generasi emas adalah SDM (Sumber Daya Manusia) yang usia produktifnya melimpah. SDM tersebut merupakan SDM yang memiliki kompetensi unggul dan memiliki daya saing yang kuat. Kemudian transformasi yang paling tepat dengan cara meningkatkan kwalitas pendidikan sebagai modal pembangunan.

Dekan Fakultas Ekonomi, Dr Wahyono MM dalam sambutannya menyampaikan seminar pendidikan ekonomi adalah seminar yang rutin diselenggarakan setiap tahun. Selain seminar nasional, juga diselenggarakan call for paper dan lomba media pembelajaran inovatif bagi guru ekonomi pada SMA, SMK, MA, dan SMP tahun 2016.

Juara pertama lomba media pendidikan ekonomi adalah Farida (Kendal), Triawati Agustina (Purbalingga), dan Samrin (Rembang). Sedangkan best paper adalah Edi Fitriana Afriza dari Universitas Siliwangi, Tasikmalaya.


from Universitas Negeri Semarang

Ke Hongkong, Mahasiswa Arsitektur UNNES Ikuti Konferensi Arsitektur Asia

Mahasiswa Jurusan Teknik Arsitektur Universitas Negeri Semarang (Unnes) Naufal Al Hijri akan bertolak ke Hongkong untuk mengikuti Student Jambore Architecture Asia (Archasia) 2016.  Acara dwitahunan itu diselenggarakan di Hongkong Convention and Exhibition Centre.

Student Jambore Arcasia 2016 dijadwalkan berlangsung selama lima hari yaitu pada tanggal 26 September hingga 3 Oktober 2016. Jambore diikuti oleh mahasiswa dari berbagai negara Asia. Naufal akan berangkat ke Hongkong bersama wakil dari Indonesia lainnya.

Student Jambore Arcasia Hongkong akan menjadi pertemuan sekaligus konferensi mahasiswa arsitektur Asia. Pada acara itu, delegasi Indonesia akan mempresentasikan “Design Strategy For Sustainable Living In Urban Context Indonesia”. Melalui topik itu delegasi akan memperkenalkan bangunan vernakular Indonesia sebagai strategi desain yang berkelanjutan dalam pembangunan di Indonesia.

Selain itu, kata Naufal, delagasi Indonesia akan menampilkan kesenian Indonesia untuk diperkenalkan kepada peserta Archasia lain. Delegasi Indonesia juga akan berpartisipasi dalam Ajang Kompetensi Sketsa Internasional.

Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerja Sama UNNES Prof YL Sukestiryarno berharap Naufal dapat belajar banyak di Hongkong dan membagikan hasil belajarnya kepada mahasiswa UNNES lain.


from Universitas Negeri Semarang

LP3 Selenggarakan Pelatihan Dosen Wali

Pusat Pengembangan Karir dan Bimbingan Konseling LP3 (Lembaga Pengembangan Pendidikan dan Profesi), Universitas Negeri Semarang, menyelenggarakan Pelatihan Dosen Wali dengan tema “Pengembangan Spektrum Tugas Dosen Wali Menuju Layanan yang Berkualitas” di ruang 405 Gedung H Kampus Unnes Sekaran (20/9).

Materi dalam seminar ini meliputi model pencegahan penggunaan napza/narkoba di perguruan tinggi yang disampaikan oleh Susanto SH MM dari Badan Narkotika Nasional Jawa Tengah, peran dosen wali dalam pengembangan karir mahasiswa yang disampaikan oleh Nurhadi ST Direktur ECC (Engineering Career Center) Universitas Gajah Mada, dan layanan perwalian online melalui SIBIMA yang disampaikan oleh Prof Dr Suprihadi M Si dari Kepala BPTIK (Badan Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi) Unnes.

Ketua LP3, Dr Abdurrahman M Pd, menyampaikan bahwa dosen wali merupakan dosen yang paling dekat dengan mahasiswa, karena dosen wali merupakan rujukan atau konsultan pertama mahasiswa mengenai masalah yang dihadapai baik itu berkaitan dengan mata kuliah maupun saat-saat akhir masa kuliah.

Abdurrahman juga berpesan supaya dosen wali jangan sampai tidak tahu, jika ada salah mahasiswanya yang bermasalah mengenai studinya. Ia berharap supaya dosen wali tanggap terhadap masalah-masalah yang dihadapi mahasiswanya dan yang pasti berusaha menemukan solusi yang tepat dengan cepat.

Kepala Pusat Pusat Pengembangan Karir dan Bimbingan Konseling menyampaikan acara seminar ini diselenggarakan untuk memberikan arahan terhadap dosen-dosen wali dalam meningkatkan metal produktif mahasiswa dengan cara mengoptimalkan kemampuan mahasiswa melalui strategi penanggulangan atau pencegahan. (Andri Saeful Adnan)


from Universitas Negeri Semarang

Tuesday 20 September 2016

UKM Pramuka UNNES Sukses Selenggarakan The 7th Senior Rover Scout Creativity, UNY Juara Umum

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pramuka Universitas Negeri Semarang (UNNES) sukses menyelenggarakan kegiatan The 7 th Senior Rover Scout Creativity Se-Indonesia. Kegiatan dilaksanakan selama empat hari dari tanggal 16-20 September 2016 di kampus UNNES Sekaran.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan rasa persaudaraan, menjalin silaturahmi dan pengakraban sesama anggota Ambalan dan Racana yang berpangkalan di perguruan tinggi di Indonesia dengan meningkatkan rasa kesadaran akan kelestarian lingkungan, moral, dan budaya Indonesia.

Keluar sebagai juara umum yakni Tim UNY 2 dari Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), sedangkan juara Tim Giat diraih oleh Universitas Veteran Bangun Sukoharjo.

Juara pada lomba explorienteering chaallenge juara I diraih oleh Noor Wahyu P, Supriyono, dan Radha Aryo BB dari UNY, Juara II diraih oleh Shodikun Rohman, Ahmad Sazrhi (Universitas Sultan Agung Semarang), dan Fitrotul Muniroh, Juara III diraih oleh Ayu Parmawati, Rochimmatussa’adah, dan Ahmad Aunil Hafidz (Universitas PGRI Semarang).

Lomba teknologi tepat guna, juara I diraih oleh Ni Wayan Ari S dari Universitas Pendidikan Ganesha (Bali), Juara II diraih oleh Frihtian Norma dari Universitas Jendral Soedirman, Juara III diraih oleh Sartika Ayu A dari Universitas Pendidikan Ganesha (Bali).

Lomba cipta lagu, juara I diraih oleh Ayunda H dari UNY, Juara II diraih oleh M Yudha Bhakti dari STKIP PGRI Jombang, Juara III diraih oleh Angga Setyawan dari IKIP PGRI Madiun.

Sedangkan Juara game edukasi pramuka, juara I diraih oleh Harisman dari Universitas Darussalam Gontor Jawa Timur, Juara II diraih oleh Aisyah Fahriati dari Sekolah Tinggi Teknik di Batam, dan juara III diraih oleh Riski Setiawan dari IKIP PGRI Madiun.


from Universitas Negeri Semarang

Tertarik Budaya Jawa, UPSI Ingin Perkuat Kerjasama

Dr Nurul Ain Dosen Universiti Pendidikan Sultan Idris (UPSI) Malaysia mengantarkan 10 mahasiswanya berpraktik pengalaman lapangan (PPL) antarbangsa ke Universitas Negeri Semarang (UNNES), Senin (19/9) di kampus Sekaran,
rombongan diterima oleh Ketua Lembaga Pengembangan Pendidikan dan Profesi Drs Abdurrahman MPd dan beberapa dosen terkait yang menangani mahasiswa PPL.

Setelah penyerahan mahasiswa PPL, Dr Nurul Ain menyempatkan diri berkunjung ke Jurusan Bahasa dan Sastra Jawa Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) diterima oleh beberapa dosen diantaranya Ketua Jurusan Drs Widodo MPd, Bambang Widiatmoka PhD, Dra Endang Kurniati MPd, Mujimin SPd MPd, dan Ucik Fuadhiyah SPd MPd.

Kunjungan Nurul Ain ingin menjajaki kerjasama dalam bidang pengembangan dan penelitian, sastra, serta budaya.
Pada kesempatan itu, Nurul menyaksikan sejumlah pemutaran dokumentasi terkait praktik mahasiswa mata kuliah di Jurusan Bahasa dan Sastra Jawa, diantaranya Kethoprak, Pranatacara, dan pagelaran Wayang.

Dosen UPSI itu menyampaikan sangat tertarik dan ingin mendalami belajar budaya jawa melalui skema kerjasama lembaga sebab di UPSI juga ada Fakultas Bahasa, Seni & Musik, Ilmu Kognitif & Pengembangan Manusia sehingga cocok untuk berkolaborasi.


from Universitas Negeri Semarang

Mahasiswa UNNES Juara SSC 2016

Universitas Negeri Semarang (UNNES) kembali berhasil mendapatkan penghargaan juara 2 dalam ajang lomba karya tulis ilmiah nasional The 5th Soedirman Science Competition (SSC) 2016 yang diselenggarakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa Penalaran dan riset Universitas Jendral Soedirman (Unsoed), Purwokerto.

The 5th SSC merupakan lomba karya tulis ilmiah tingkat nasional yang menjadi agenda tahunan dan pada tahun 2016 ini diikuti oleh  170 tim kemudian di pilih menjadi 10 tim untuk mengikuti grand final di Unsoed pada 16-18 September 2016

Tiga mahasiswi  yang mengikuti organisasi keilmiahan di fakultas teknik tersebut adalah Dieta Wahyu Asryning Tyas, Dita Puspita Sari dan Siti Wahyu Ami dari jurusan Teknik elektro yang dibimbing oleh Arimaz Hangga, S.T.,M.T. karya tulis mereka yang berjudul “ Smart Flower Cleaner-Robot Filter Asap Berbasis Ecotechnology Sebagai Solusi Pencemaran Udara di Indonesia” mampu mereka sajikan dengan presentasi yang lugas, penuh percaya diri dan meyakinkan para dewan juri.

Urutan juara karya tulis ilmiah nasional SSC 2016 adalah juara 1 Universitas Jendral Soedirman, juara 2 Universitas Negeri Semarang, Juara 3 Universitas Mataram.


from Universitas Negeri Semarang

Monday 19 September 2016

FT UNNES Kerjasama Nasmoco Selenggarakan Servis Mobil Hemat

Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Negeri Semarang (FT UNNES) kembali menyelenggarakan acara yang luar biasa kepada masyarakat, yaitu SERVICE JIMAT (JITU & HEMAT) MOBIL AUTOCARE WITH NASMOCO 2016 dengan membawa tajuk AUTOCARE.

Acara ini diadakan pada tanggal 20 – 21 September 2016 bertempat di Halaman Gedung Serba Guna UNNES Jalan Kelud Raya No.2 Semarang.

Tajuk AUTOCARE ini bermaksud untuk tetap mengusung tema pengabdian masyarakat karena kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan rasa tanggung jawab terhadap agama, masyarakat, bangsa, dan negara serta diharapkan berguna bagi masyarakat luas sebagai ajang penerapan kompetensi mahasiswa Jurusan Teknik Mesin khususnya dalam bidang otomotif.

Tajuk JIMAT AUTOCARE ini memberikan diskon lebih dari 50% yang semula harga ganti oli + tune up mencapai harga Rp 864.000 di acara kami hanya Rp 375.000, ganti oli + tune up + checking rem yang semula Rp 1.313.000, hanya Rp 425.000.

Ini semua berlaku semua jenis merek mobil tanpa terkecuali, jadi jangan lewatkan acara luar biasa di bulan September ini kata Febry Dwi Kurniawan salah satu panitia.


from Universitas Negeri Semarang

Unnes Bekerjasama dengan UPSI Malaysia Melaksanakan PPL Antarbangsa

Universitas Negeri Semarang (Unnes) bekerjasama dengan Universitas Pendidikan Sultan Idris (UPSI) Malaysia akan menyelenggarakan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Antarbangsa. Rombongan dari UPSI diterima langsung oleh Ketua LP3 (Lembaga Pengembangan, Pendidikan dan Profesi) Dr Abdurrahman M Pd di gedung Laboratorium Terpadu LPTK, Senin (19/9).

Dosen pembimbing PPL Antarbangsa UPSI, DR Nurul ‘Ain binti Moh Daud menyerahkan sepuluh mahasiswa PPL Antarbangsa kepada ketua LP3 Unnes. Nurul ‘Ain berharap dengan dilaksanakannya PPL Antarbangsa dapat menjadikan mahasiswa yang serba bisa. Bisa beradaptasi dalam kondisi siswa yang beragam.

Nurul ‘Ain juga menyampaikan kerjasama ini tidak hanya dalam PPL, tapi juga bisa bekerjasama dalam penelitiian dan publikasi hasil penelitian dosen maupun mahasiswa.

Mahasiswa UPSI yang nantinya akan melaksanakan PPL di sekolah-sekolah mitra Unnes dibekali berbagai pengetahuan tentang LP3 dan mengenalkan sekolah-sekolah yang akan ditempati untuk melaksanakan PPL Antarbangasa.

Mahasaiswa tersebut yaitu Muhammad Arif Afdhal bin Hairun Anuar, Abigail anak Chemaline, Tan Cai Sin, dan Nasirah Haziqah binti Ainuddeen yang akan melaksanakan PPL Antarbangsa di SMA Negeri 3 Semarang. Saiful Najmi bin Ishak, Abdul Mun’im bin Marwan, dan Salmi Sakinah binti Abdul Shukor yang akan melaksanakan PPL Antarbangsa di MAN 1 Semarang. Ellysa Heinze anak Josin, Syaza Syafeeqah binti Mohammad Khasnan, dan Hasviny A/P Padmanathan yang akan melaksanakan PPL antarbangsa di PAUD Labschool Unnes.

Ketua LP3 Abdurrahman, berharap mahasiswa PPL Antarbangasa dari UPSI bisa beradaptasi dengan kondisi di Semarang, terutama dengan sekolah yang nantinya akan menjadi sekolah PPL. Abdurrahman juga berharap mahasiswa bisa menyesuaikan dengan peraturan sekolah supaya bisa berjalan lancar dan dapat dibimbing dengan baik.
(Andri Saeful Adnan)


from Universitas Negeri Semarang

Optimis, Pimpinan Tandatangani Borang AIPT


SEMARANG, SEKITARUNNES.COM - Setelah melalui proses yang cukup panjang, persiapan borang Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi (AIPT) akhirnya sampai pada tahap paripurna. Borang yang dibuat oleh tim AIPT UNNES ini telah dikaji berkali-kali oleh reviewer internal maupun eksternal. Semua koreksi yang diberikan oleh reviewer telah diakomodir oleh tim AIPT dan penyelarasan akhir oleh pimpinan dan tim internalpun sudah dilakukan.

Rektor UNNES, mewakili seluruh pimpinan, menyampaikan bahwa UNNES optimis mendapatkan A pada akreditasi lembaga periode ini. Saat ini, UNNES harus mempersiapkan diri untuk visitasi dari BAN-PT. Seluruh komponen warga UNNES harus turut menyukseskan visitasi ini.

Wakil Rektor bidang akademik menyampaikan bahwa saat ini tim AIPT harus memberikan sosialisasi bagi pimpinan universitas maupun unit. Tim AIPT juga harus menguasai substansi borang dengan akurat dan lengkap. Assessor harus dibuat yakin dan nyaman selama visitasi.

Ketua Senat Akademik UNNES memgingatkan bahwa sistem IT kita sudah luar biasa. Tim AIPT harus melatih baik pimpinan, dosen maupun staf jika sewaktu-waktu assessor meminta siapapun untuk mendemonstrasikan sistem.

from Universitas Negeri Semarang

Tingkatkan Peringkat Webometric, Inilah Kontribusi yang Bisa Dilakukan Dosen dan Karyawan


SEMARANG, SEKITARUNNES.COM - Peningkatan peringkat Universitas Negeri Semarang (UNNES) dalam Webometric bukan hanya tugas pengelola bidang teknologi informasi. Seluruh anggota civitas academica dapat berpartisipasi sesuai dengan peran dan keahlian masing-masing.

Kepala UPT Teknologi Informasi dan Komunikasi (UPT TIK) Prof Supriyadi menuturkan, tahun 2016 UNNES berada pada peringkat 22 di Indonesia. Ia menyampaikan, ada beberapa hal yang bisa dilakukan oleh dosen dan karyawan.

Pertama, meningkatkan publikasi penelitian baik di jurnal ilmiah internal maupun jurnal ilmiah lain. Kedua, aktif menggunakan sistem informasi UNNES untuk menunjang pembelajaran, termasuk mengunggah bahan pembelajaran berbentuk pdf., doc., atau PDF. Ketiga, menggunakan email dengan domain @mail.unnes. Keempat, aktif menulis agenda, kegiatan, dan gagasan pada laman unnes.ac.id, laman fakultas, atau blog UNNES.

Selain itu, Prof Supriyadi menghimbau agar penyebutan nama instansi diseragamkan dengan nama Universitas Negeri Semarang, tidak menggunakan sebutan lain seperti Semarang State University dan sebutan lainnya.


from Universitas Negeri Semarang

Sunday 18 September 2016

Mahasiswa UNNES Juara Lomba Puisi Tingkat Nasional


SEMARANG, sekitarunnes.com - Universitas Negeri Semarang (UNNES) kembali meneguhkan diri sebagai pencetak pembaca puisi andal. Setelah Muhamad Arbi menjuarai lomba baca puisi pada Peksimida Jawa Tengah, Agustus lalu, kini giliran Faoziah Arumi, mahasiswa Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia, memenangi lomba baca puisi tingkat nasional. Lomba tersebut diselenggarakan oleh Teater Mandiri asuhan Putu Wijaya bertempat di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia, Jakarta.

Arumi berhasil mengalahkan 87 peserta lain dari berbagai macam daerah di Indonesia. Ia berhasil menampilkan pembacaan puisi yang sempurna di hadapan Putu Wiaya, Jose Rizal Manua, dan Putu Fajar Arcana selaku juri. Sementara itu, peringkat kedua dan ketiga diraih oleh peserta aal Jakarta dan Lampung.

M Burhanudin selaku pendamping lomba menyatakan bahwa hasil ini merupakan wujud kerja keras latihan. Arumi berlatih dengan tekun di bawah asuhan Sendang Mulyono, M.Hum. Selain itu, pada bulan Oktober nanti, Muhamad Arbi akan bertanding dalam Pekan Seni Mahasiswa Nasional (Peksiminas) pada tangkai lomba baca puisi. Ia memohon doa seluruh warga Unnes agar mendapat hasil maksimal.


from Universitas Negeri Semarang

Saturday 17 September 2016

LP3, Adakan Seminar Menggapai Catur Sukses Mahasiswa UNNES

Pusat Pengembangan Karir dan Bimbingan Konseling LP3 (Lembaga Pengembangan Pendidikan dan Profesi), Universitas Negeri Semarang, menyelenggarakan Seminar Strategi Menggapai Catur Sukses bagi Mahasiswa Baru di Ruang Bundar gedung Dekanat FBS Unnes kampus Sekaran, Sabtu (17/9).

Materi yang disampaikan dalam seminar ini meliputi sistem dan model pembelajaran di perguruan tinggi, penguatan komunikasi yang santun, berkarakter sebagai penunjang pencapaian prestasi akademik, dan pemanfaatan layanan pusat pengembangan karir dan konseling.

Acara ini bertujuan memberikan pelayanan dan bimbingan bagi mahasiswa baru dalam menempuh pendidikan di Unnes. Ketua LP3, Dr Abdurrahman M Pd menyampaikan bahwa LP3 terus berupaya memberikan pelayanan prima dan memfasilitasi mahasiswa untuk berprestasi.

Abdurrahman juga menyampaikan, bahwa LP3 akan memfasilitasi bagi mahasiswa yang mempunyai kemampuan bahasa Inggris yang baik dan ingin melaksanakan PPL (Praktik Pengalaman Lapangan) di luar negeri seperti Malaysia, Thailand, Vietnam dan sekolah-sekolah mitra di negara lainnya.

Hadir dalam acara seminar ketua Pusat Pengembangan Karir dan Bimbingan Konseling, Dr H Eko Supraptono M Pd. (Andri Saeful Adnan)


from Universitas Negeri Semarang

Bela Negara, UNNES Kirim 500 Mahasiswa ke Rindam Magelang

Sebanyak 500 mahasiswa baru Universitas Negeri Semarang (UNNES) mengikuti rangkaian pelatihan bela negara di Resimen Induk Daerah Militer (Rindam) IV/Diponegoro Magelang , Sabtu (17/9).

Saat membuka pendidikan bela negara ini pidato Pangdam Diponegoro Mayjen TNI Jaswandi yang dibacakan oleh Wadan Rindam IV Diponegoro, Kolonel Inf Riswanto menyampaikan pendidikan bela negara bertujuan untuk  menguatkan rasa cinta tanah air, meyakini kebenaran Pancasila sebagai ideologi negara, membentuk kedisiplinan dan etos belajar, menangkal paham radikalisme, penyalahgunaan narkoba, kemandirian, dan kesetiakawanan sosial melalui semangat gotong royong.

Bambang BR, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan menyampaikan Indonesia membutuhkan mahasiswa yang dalam segala aktivitas didasari atas kecintaan dan kebanggaan terhadap NKRI, semangat ini yang akan melahirkan mahasiswa yang berkarakter. Selama 3 hari kedepan kalian akan di didik dengan cara militer agar memiliki disiplin tinggi untuk menjadi mahasiswa yang unggul dan berkarakter.

Ketua panitia kegiatan ini Parmin MPd mengatakan kegiatan meliputi pembelajaran di kelas dan outbound yang dilakukan di area Rindam. Mahasiswa yang mengikuti kegiatan bela negara akan dibagi 2 angkatan dan yang saat ini berlangsung adalah angkatan pertama.


from Universitas Negeri Semarang

Friday 16 September 2016

Mahasiswa PPs Diajak Jadi Manusia yang Bernilai Global

Bagaimana cara memahami nilai diri sendiri? pertanyaan itulah yang ditanyakan mengawali pembicaraan saat Staf Khusus Menteri Riset dan Teknologi Pendidikan Tinggi KH Abdul Wahid Maktub pada kuliah umum Program Pascasarjana (PPs) Universitas Negeri Semarang (UNNES), Jumat 16 September 2016 di auditorium kampus Sekaran UNNES.

Nilai manusia itu terletak pada visi dan misi yang dimilikinya. Visi dan misi yang dimiliki harus bersifat global agar dapat memperkuat interaksi dan relasi.

Melatih mental adalah salah satu cara belajar untuk berkompromi sehingga dapat menjadi akselerasi yang luar biasa.
Lebih lanjut, lelaki yang akrab disapa Gus Wahid ini juga menyampaikan, konsep literasi tidak hanya melihat simbol-simbol bahasa tetapi juga berlaku untuk melihat tanda-tanda jaman agar kita dapat mengantisipasinya.

Kuliah umum bertema Pengembangan Literasi Keilmuan dan Atmosfir Akademis Perguruan Tinggi untuk Mendukung Daya Saing Bangsa dihadiri oleh 837 mahasiswa S2-S3 PPs UNNES.

Nara sumber kedua, Sekretaris Daerah Jawa Tengah Dr Ir Sri Puryono Karto Soedarmo MP juga menyampaikan, revolusi mental di Jawa Tengah (Jateng) telah dimulai dengan membangun komitmen bersama dalam mewujudkan ketertiban dan kedisplinan.

Jateng sebagai pelopor revolusi mental mencoba untuk membuat peraturan yang memuat bagaimana membentuk revolusi mental dalam diri sendiri.

Sebelumnya, Rektor UNNES Prof Dr Fathur Rokhman MHum saat membuka kegiatan menuturkan, literasi keilmuan di UNNES perlu ditingkatkan kualitasnya agar UNNES menjadi universitas yang berwawasan konservasi dan bereputasi internasional.

Untuk itu, UNNES mempunyai komitmen melayani mahasiswa dengan senantiasa meningkatkan mutu. Insya Allah tahun ini UNNES optimis meraih akreditasi A, karena sudah sebanyak 50% program studi di UNNES sudah berakreditasi A.


from Universitas Negeri Semarang

Sosialisasi Re-inventarisasi Aset

Manajemen aset merupakan suatu cara dalam mengelola, mengoptimalkan, dan mengendalikan aset agar dapat menunjang kegiatan utama operasional instansi.

Setelah terinventarisasi, selalu mengupdate data aset karena jika aset tidak terdata dengan baik akan terjadi kesemrawutan pencatatan, imbasnya diantaranya penyerobotan aset tanah, hilangnya aset peralatan, dan mesin tentu semua itu tidak diharapkan.

Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan Dr S Martono MSi menyampaikan itu saat membuka Sosialisasi Re-Inventarisasi Aset yang diselenggarakan oleh Sub Bagian Barang Milik Negara Universitas Negeri Semarang (UNNES), Kamis (15/9) di Rektorat kampus Sekaran Gunungpati.

Oleh karena itu manajemen re-inventarisasi aset perlu dilakukan ini merupakan salah satu dari fungsi manajemen aset.

Heri Kismaryono Kepala Biro Perencanaan dan Keuangan menyampaikan sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan Nomor: 120/PMK.06/2007, reinventarisasi itu dilakukan 5 tahun sekali.

Sedangkan Meldy Septiawan memberikan penjelasan tentang pengisian formulir terkait pengisian dan prosedur reinvenrarisai.

Kegiatan diikuti 60 orang dari Wakil Rektor, Asdir II, Wakil Dekan II, Kabag, Kasubbag Umum dan Kepegawaian, serta operator sistem informassi manajemen akuntansi keuangan barang milik negara di lingkungan UNNES.


from Universitas Negeri Semarang

Thursday 15 September 2016

Mahasiswa UNNES Kuliah di Sichuan Normal University Chengdu China

Lagi, mahasiswa Universitas Negeri Semarang (UNNES) melakukan perkuliahan join degree di Sichuan Normal University Chengdu China.

Mahasiswa program studi Pendidikan Bahasa Mandarin Fakultas Bahasa dan Seni (FBS), Almira Agwinanda akan mengikuti perkuliahan di kelas S1 selama 2 semester, berangkat ke China Jumat 16 September 2016.

Selain kuliah, Almira juga melakukan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL), mengajar, dan mengenalkan Indonesia.

Rektor Prof Dr Fathur Rokhman MHum, Kamis (15/9) di ruang kerjanya saat melepas keberangkatan Almira didampingi Dekan FBS Prof Agus Nuryatin dan dosennya Titin Komala Sari SPd MTCSOL menyampaikan, UNNES terus mendukung untuk peningkatan mutu dan pelayanan kepada mahasiswa.

Mutu untuk melaksanakan kuliah baik di dalam negeri maupun luar negeri. Akses dan pengalaman di luar negeri menjadi prestasi dan modal untuk lebih maju.

Pengalaman kulian di luar negeri menambah aspek kompetensi bahsasa di sana sehingga bisa meningkatkan aspek keilmuan dan budaya.

Setelah beradaptasi dengan lingkungan di kampus Sichuan Normal University, sebarkanlah ilmu yang kalian peroleh ke dunia melalui face book, instagram, dan lainnya. Setelah pulang nanti tularkan ilmu itu kepada adik adik mahasiswa UNNES sehingga bisa termotivasi dan syukur bisa menyusul mengikuti jejak kuliah di luar negeri.

Rektor berpesan kepada Almira dan Titin dosen pendamping untuk menawarkan mahasiswa Sichuan Normal University kuliah (short course) di UNNES tentang Bahasa Indonesia dan Budaya gratis.


from Universitas Negeri Semarang

Wednesday 14 September 2016

UNNES Lakukan Monev Mahasiswa PPL di Pekalongan

Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan salah satu mata kuliah yang wajib ditempuh bagi seluruh mahasiswa program studi kependidikan.

Universitas Negeri Semarang (UNNES) sebagai universitas Lembaga Pendidikan dan Tenaga Kependidikan (LPTK) terus berupaya memberikan fasilitas kepada mahasiswa dalam menempuh studinya.

Salah satunya dengan PPL yang bekerja sama dengan sekolah-sekolah mitra UNNES seperti SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA/SMK.

Dalam proses PPL itu, Wakil Rektor Bidang Akademik Prof Dr Rustono dan Staf Ahli Rektor Prof Mungin Edy Wibowo Kons melakukan monitoring dan evaluasi (monev) di Pekalongan yang dipusatkan di SMA Negri 1 Pekalongan, Rabu (14/9).

Hadir Kepala Sekolah SMA 2 SMA 3 SMK Negeri 1 dan mahasiswa yang ber PPL di pekalongan.


from Universitas Negeri Semarang

UNNES Dan Akmil Adakan Seminar Nasional Bela Negara

Sebagai implementasi dari Tri Darma Perguruan Tinggi Universitas Negeri Semarang (UNNES) dan Akademi Militer (Akmil) mengadakan Seminar Nasional tentang Optimalisasi Bela Negara  melalui Konservasi dalam Menghadapi Persaingan Masyarakan Ekonomi Asean (MEA), Rabu (14/9).

Saat membuka seminar ini Rektor UNNES Prof Dr Fathur Rokhman menyampaikan, mahasiswa UNNES dan Taruna Akmil merupakan agen perubahan dalam mewujudkan gerakan bela negara. Kegiatan ini merupakan salah satu bukti dalam mengelolaan konservasi guna menyiapkan generasi unggul untuk menghadapi MEA.

Dalam seminar nasional ini Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Hartomo menyampaikan, Bela Negara bukan semata-mata menjadi tugas Tentara Nasional Indonesia (TNI), akan tetapi merupakan kewajiban seluruh warga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Apapu profesinya sebagai bentuk kehormatan warga negara Indonesia guna mewujudkan pengabdian dan sikap rela berkorban terhadap bangsa dan negara.Seminar ini di moderatori oleh Dekan Fakultas Hukum UNNES Dr Rodiyah Tangwun SH SPd MSi dengan menampilkan 3 narasumber yaitu Moch Aditya Kardi dari Kementerian Luar Negeri, Dr Timbul Siahaan dari Kementerian Pertahanan dan Dr Tb Haeru Rahayu APi MSc dari Kementerian Koordinator Kemaritiman.

Dr Tb Haeru Rahayu APi MSc saat menjadi pembicara dalam seminar ini menyampaikan, sebagai negara maritim samudera, laut, selat adalah masa depan peradapan kita. Kita telah terlalu lama memunggungi laut, memunggungi samudera dan memunggungi selat. Ini saatnya kita mengembalikan semua sehingga “Jalesveva Jayamahe”, di laut justru kita jaya.


from Universitas Negeri Semarang

Tuesday 13 September 2016

UNNES Juara 2 Lomba Karya Tulis Reaction 2016

Dua mahasiswa Fakultas Teknik dan satu mahasiswa dari Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Semarang (UNNES) mendapatkan juara 2 Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional Research of Applied Chemistry Competition (Reaction) 2016 yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Kimia Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya (HIMKA-ITS). Mahasiswa tersebut adalah Lu’luatul Khoiriyah, Muhamad Kharis dari Jurusan Teknik Elektro, dan Teknik Elektro dan Dani Puspitasari dari Jurusan Akuntansi. Kegiatan tersebut diselenggarakan selama 3 hari pada tanggal pada tanggal 9-11 September 2016 di Jurusan Kimia FMIPA ITS.

Serangkaian kegiatan yang dilaksanakan yaitu presentasi karya tulis dan prototype, pameran 10 besar poster ilmiah dengan prototype serta pengumuman juara pada Gala Dinner di acara Closing Chemistry Week 8. Presentasi karya tulis sendiri berlangsung selama 10 menit yang dilanjutkan dengan pertanyaan dari dewan juri.

Saat tiba giliran tim UNNES presentasi mereka terlihat siap dan yakin. Karya dengan judul Automatic Aquaculture Hydroponic (Aquaponic) With Sonic Bloom Integration berbasis Mikrokontroler Inovasi Teknologi Pertanian Indonesia Modern mampu mereka sajikan dengan presentasi yang lugas dan meyakinkan para dewan juri.

Pertanyaan dewan juri mampu dijawab dengan cepat dan tepat, “Bagaimana cara mengatur nutrisi yang masuk pada tanaman dengan konsep automatic aquaponic ini?”. Muhamad Kharis menjawab kami sudah memasukkan data nutrisi yang dibutuhkan tiap tanaman ke dalam mikrokontroller ini hingga skala ppm sehingga secara otomatis alat akan menyalurkan nutrisi secara tepat ke jenis tanaman yang telah diprogramkan.

Urutan Juara Karya Tulis Reaction 2016 adalah Juara 1 Universitas Indonesia, Juara 2 Universitas Negeri Semarang, Juara 3           Institut Pertanian Bogor, Best Presenter Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Best Poster dan Universitas Jember.

Wakil Dekan bidang kemahasiswaa FT Dr Wirawan Sumbodo MT berharap kolaborasi mahasiswa antar Fakultas perlu terus dikembangkan di UNNES, karena perkembangan IPTEKS yang cepat memerlukan mahasiswa dari berbagai multidisiplin keahlian.

Dekan Fakultas Teknik Unnes Dr.Nur Qudud juga menyampaikan selamat kepada tim kolaborasi mahasiswa Teknik Kimia, Teknik Elektro, dan Akuntansi yang telah membawa nama harum UNNES di forum ilmiah Nasinal. Semoga mahasiswa lainnya terinspirasi untuk lebih berprestasi di tingkat nasional maupun international.


from Universitas Negeri Semarang

Wakili Indonesia, Delegasi UNNES ke Cina-ASEAN Opera Concert

Elyana Alfian Sabatini mahasiswa Program Studi Pendidikan Seni Musik Jurusan Pendidikan Sendratasik Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Semarang (UNNES) mewakili Indonesia sebagai Indonesian Delegation as Traditional Singer dalam acara China-ASEAN (Naning) Opera Concert.

Elyana, begitu panggilan akrapnya mahasiswa semester 7 itu saat berpamitan kepada Rektor Prof Dr Fathur Rokhman MHum, Selasa (13/9) di rektorat menyampaikan, kegiatan ini berlangsung tanggal 20 – 25 September 2016 di Naning, Guangxi, China.

Saya di China nanti bergabung bersama delegasi 11 negara yakni China dan anggota ASEAN (Indonesia, Malaysia, Thailand, Filipina, Singapura, Brunei Darussalam, Vietnam, Laos, Kamboja, dan Myanmar).

Elyana juga menyampaikan, di negara Tirai Bambu itu membawakan tiga lagu yakni Bengawan Solo, Ricik-ricik Banyumasan, dan Perahu Layar.

Rektor Prof Fathur Rokhman menyampaikan bersyukur bahwa delegasi UNNES bisa mengikuti acara bergengsi di China.

Sebagai Duta UNNES, ketika di China nanti berbuatlah sebaik mungkin untuk berprestasi dan menyebarkan semangat cinta UNNES serta tanah air karena mewakili Indonesia.


from Universitas Negeri Semarang

Monday 12 September 2016

Rektor Bersama Menristekdikti Serahkan Sapi Kurban Presiden ke MAJT

Rektor Universitas Negeri Semarang (UNNES) salat Idul Adha 1437 Hijriyah di Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT) bersama Menristekdikti (Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi) Prof DR H Mohamad Nasir PhD Ak, Sekretariat Daerah Propinsi Jawa Tengah Dr Ir Sri Puryono Karto Soedarmo MP, Koordinator Kopertis Wilayah VI Prof Dr DYP Sugiharto MPd.

Turut hadir juga bersama Rektor Unnes Direktur Program Pascasarjana Prof Dr H Achmad Slamet Msi dan Dekan FMIPA (Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam) Prof Dr Zaenuri SE MSi Akt, Senin (12/9).

Salat Idul Adha 1437 Hijriyah di Masjid Agung Jawa Tengah dipimpin oleh Zaenuri Achmad al khafidz.

Menristekdikti dalam khutbahnya menyampaikan bahwa hari raya kurban ini merupakan momentum untuk mengenang salah satu episode kehidupan manusia agung yang diutus oleh Allah Swt menjadi nabi dan rasul, yaitu Nabi Ibrahim as beserta keluarga.  Kehidupan Nabi Ibrahim bersama Siti Hajar dan Nabi Ismail dilalui dengan pengorbanan demi pengorbanan dalam rangka menjalankan perintah Allah Swt.

Setelah pelaksanaan salat Idul Adha 1437 Hijriyah, Menristekdikti Mohamad Nasir menyerahkan hewan kurban dari Keluarga Presiden Republik Indonesia Ir Joko Widodo kepada BP MAJT (Ketua Badan Pengelola Masjid Agung Jawa Tengah) Noor Achmad.

(Andri Saeful Adnan)


from Universitas Negeri Semarang

UNNES Potong 7 Ekor Sapi dan 10 Ekor Kambing

Universitas Negeri Semarang (UNNES) menyelenggarakan penyembelihan hewan kurban di Masjid Ulul Albab kampus Sekaran Gunungpati, Senin (12/9). Hewan kurban terdiri atas 10 ekor kambing dan 7 ekor sapi.

Sebelum penyembelihan hewan kurban telah dilaksanakan salat Idul Adha 1437 Hijriah di Masjid Ulul Albab, bertindak sebagai imam Sulaiman dan khotib Dr Nur Qudus MT Dekan Fakultas Teknik UNNES.

Dr Nur Qudus MT dalam khutbahnya menyampaikan bahwa kurban ini merupakan bentuk ketakwaan kita kepada Allah Swt dan konsekwensi tauhid kita kepada Allah Swt.

Penyelenggaraan penyembelihan bekerjsasama dengan BAI (Badan Amalan Islam), Rumah Amal Lazis UNNES, dan Relawan dari UKKI (Unit Kegiatan Kerohanian Islam).

Selanjutnya, hewan kurban dibagikan kepada masyarakat yang berada sekitar kampus Unnes sebagai upaya kepedulian sosial.

(Andri Saeful Adnan)


from Universitas Negeri Semarang

Delegasi UMP Kunjungi FT UNNES

Sebagai tindak lanjut dari rintisan kerjasama yang telah dilaksanakan oleh Jurusan Teknik Kimia ke Universiti Malaysia Pahang (UMP), Jumat (9/9), utusan dari Universiti Malaysia Pahang (UMP) melakukan kunjungan balasan ke Universitas Negeri Semarang (UNNES).

Delegasi UMP, yaitu Dr. Anwaruddin Hisyam (Head of Program of Rare Earth Research Centre UMP), diterima oleh Rektor UNNES Prof. Dr. Fathur Rokhman, M.Hum, Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerjasama Prof. YL Sukestiyarno, Ph.D., Dekan Fakultas Teknik Dr. Nur Qudus, M.T., Ketua Jurusan Teknik Kimia Dr. Wara Dyah Pita Rengga, S.T., M.T., Staf Ahli Rektor Bidang Kerja Sama Luar Negeri Dr. Ratna Dewi Kusumaningtyas, S.T., M.T., dan Dosen Teknik Kimia Hanif Prasetiawan, M.Eng. Tujuan kedatangan ke UNNES adalah untuk melaksanakan implementasi kerjasama berupa Guest Lecture dan Joint Publication di Jurusan Teknik Kimia, Fakultas Teknik.

Selain itu, pihak UMP juga menyampaikan undangan kepada Rektor UNNES untuk menghadiri Majelis Penandatanganan MoU di UMP (27/9). Dr Anwaruddin Hisyam menyatakan bahwa kerja sama antara Unnes dengan UMP baru saja dimulai namun memperlihatkan akselerasi implementasi yang luar biasa. Dalam waktu dekat akan dilaksanakan kolaborasi dalam bidang KKL dan PKL antar bangsa, serta program credit transfer. Selain itu, Dekan Fakultas Teknik juga mendorong dapat dilaksanakannya program Visiting Professor dari UMP untuk mengajar mata kuliah tertentu di Kelas Internasional, Jurusan Teknik Kimia.


from Universitas Negeri Semarang

Friday 9 September 2016

Darmawanita Persatuan UNDIP Berkunjung ke UNNES

Darmawanita Persatuan (DWP) Universitas Negeri Semarang (UNNES) menerima kunjungan dari para pengurus Darmawanita Persatuan (DWP) Universitas Diponegoro (UNDIP) pada Jumat (9/9) di Rektorat UNNES Sekaran. Kunjungan ini dalam rangka studi banding pengadaan Tempat Pentipan Anak dan Pendidikan Anak Usia Dini.

“Maksud kunjungan kami hari ini, kami ingin belajar mengenai tata kelola dan pendanaan TPA dan PAUD yang dikelola oleh pengurus Darmawanita UNNES,” jelas Asih Budi Astuti Yos Johan Utama, ketua Darmawanita UNDIP.

Asih menjelaskan bahwa selanjutnya, apa yang telah dipelajari dari UNNES akan diimplementasikan pada pengadaan TPA dan PAUD yang dikelola oleh Darmawanita UNDIP.

Hj. Barokah Isdaryanti Fathur Rokhman SPd MPd selaku ketua Darmawanita UNNES menyambut baik kunjungan dari UNDIP ini dalam sambutannya, “Kami sangat menghargai kedatangan anda sekalian. Selain untuk saling berbagi ilmu serta pengalaman, hari ini kita juga dapat menjalin silaturahmi yang baik karena pada dasarnya, UNDIP dan UNNES dekat secara jarak.”

Dalam kunjungan ini, Darmawanita UNNES dan UNDIP saling berdiskusi mengenai implementasi dan tata kelola baik Aset, SDM, dan pendanaan. Pada agenda terakhir, para pengurus Darmawanita dari dua universitas tersebut bersama-sama melakukan kunjungan langsung ke TPA dan PAUD Sekarnagari yang berlokasi di Sekaran, Gunungpati.


from Universitas Negeri Semarang

Mari Salat Idul Adha di Masjid Ulul Albab UNNES

Pengurus Badan Amalan Islam Universitas Negeri Semarang (UNNES) sudah menyiapkan sejumlah keperluan menyambut datangnya Idul Adha yang kemungkinan jatuh pada Senin (12/9). Untuk itu warga UNNES dan sekitarnya mari salat Idul Adha bersama Rektor Prof Dr Fathur Rokhman MHum di Masjid Ulul Albab kampus Sekaran Gunungpati.

Pelaksanaan Salat Idul Adha akan dimulai pukul 06.15 WIB, bertindak sebagai imam dan khotib Dr Nur Qudus Dekan Fakultas Teknik UNNES.

Menurut ketua pelaksana Untung Waluyo, setelah salat Idul Adha, akan dilanjutkan dengan penyembelihan hewan kurban.


from Universitas Negeri Semarang

PON XIX, Rektor; Optimis, Ukir Semangat dan Bangun Prestasi

Fakultas Ilmu Keolahragaan melepas 94 Atlet dari Universitas Negeri Semarang (UNNES) bergabung tim atlet kontingen Jawa Tengah pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/2016 di Jawa Barat yang akan berlangsung pada 17-29 September mendatang. Pelepasan yang dipimpin langsung oleh Rektor UNNES Prof Dr Fathur Rokhman MHum ini sekaligus untuk memperingati Hari Olahraga Nasional (Haornas) yang jatuh pada hari ini di Halaman Dekanat FIK, Jumat (9/9).

Rektor menyampaikan bahwa dengan olahraga akan membangun banyak hal selain mengukir prestasi, tetapi juga sportifitas karena olahraga merekatkan berbagai perbedaan. Olahraga bukan hanya membawa kita kepada prestasi dalam bidang olahraga, tetapi juga karakter yang mulia karena inlah yang sesungguhnya menjadi hakekat dalam olahraga.

Rektor juga berpesan agar atlet berangkat dengan optimisme, selalu mengukir semangat dan membangun prestasi.

Sementara itu, Dekan Fakultas Ilmu Keolahragaan Prof Dr Tandiyo Rahayu mengatakan bahwa atletnya telah mengikuti program latihan yang tepat dan kini atletnya dalam keadaan prima untuk siap bertanding.

Dalam PON XIX/2016 ini, ke-94 atlet UNNES ini akan berlaga di 24 Cabang Olahraga (Cabor) yakni sepaktakraw, hoki, senam, anggar, pabbsi, atletik, basket, voli indoor, voli pantai, bridge, catur, gulat, judo, karate, panahan, pencak silat, renang, selam, squash, taekwondo, tarung derajat, tenis, wushu, petanque.


from Universitas Negeri Semarang

KKN UNNES, Pemasangan Petunjuk Arah Di Polaman

KKN (Kuliah Kerja Nyata) mahasiswa Universitas Negeri Semarang (UNNES) merupakan program yang wajib diikuti oleh semua mahasiswa S1 yang pelaksanaannya dilakukan di lingkungan masyarakat yang bertujuan untuk memberikan pengalaman belajar dan bekerja kepada mahasiswa dalam kegiatan pemberdayaan masyarakat.

Salah satu kegiatan yang dilaksanakan diantaranya adalah pemasangan papan penunjuk arah sangatlah penting untuk mengetahui arah dan tujuan.

Budi Hartanto mahasiswa Ilmu Kesehatan Masyarakat Fakultas Ilmu Keolahragaan UNNES koordinator tim KKN di dusun Polaman mengatakan, program pembuatan petunjuk arah desa sangat bermanfaat bagi warga Polaman Desa Sekopek Kecamatan Gunungpati Kota Semarang.

Pembuatan papan penunjuk arah ini dilakukan kurang lebih selama tiga hari dan pemasangannya dilakukan Jumat (9/9). Diharapkan dengan pemasangan papan petunjuk arah ini dapat bermanfaat memudahkan dalam menentukan arah yang hendak dituju.

Ketua RT 3 RW 2 Dusun Polaman Zaini menyambut senang dengan program ini. Selama ini banyak pendatang yang nyasar karena tidak adanya petunjuk arah di kampung kami.


from Universitas Negeri Semarang

Thursday 8 September 2016

10 Mahasiswa UNNES Praktik Mengajar di Vietnam

Sebanyak 10 mahasiswa Universitas Negeri Semarang (UNNES) mengikuti praktik pengalaman lapangan (PPL) dengan mengajar di Vietnam. Mereka telah sampai di Hanoi pada Rabu (7/9) dan siap untuk masuk kelas di empat sekolah.

PPL internasional di Vietnam direncanakan akan berlangsung selama dua bulan.  Mereka akan mengajar di Nghia Tan Primary School, Pascal Secondary School, Phu Thuong Primary School dan Nguyen Tat Thanh Junior and Senior High School.

Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerja Sama Prof Dr Sukestiyarno PhD menerjunakn 10 mahasiswa tersebut bersama Ketua LP3 Dr Abdurrahman MPd serta perwakilan dari Dejavato Foundation Sigit Raharjo.

Selama kegiatan PPL, mahasiswa dituntut mampu mempraktikkan teori pendidikan dan pengajaran yang telah didapatkan selama kuliah. Di samping itu mereka juga harus mampu melakukan penelitian dan pengembangan serta beradaptasi dan mengabdi kepada masyarakat di negara lain.

Menurut Prof Sukestiyarno, ketiga hal ini merupakan tolak ukur atas keberhasilan program PPL ini yang selaras dengan tri dharma perguruan tinggi sehingga mampu menciptakan mahasiswa yang berkualitas.

Sepuluh mahasiswa peserta PPL Internasional di Vietnam adalah Aan Priyanto (Pend. Fisika FMIPA), Fiki Kusuma Astuti (Pend. Kimia FMIPA), Avesenna Mauludi (PGPJSD FIK), Pramaishella Saraswati, Rimba Kusumawardani (PGSD FIP), Afifa Setya H., Nurseto Dwi N., Ristya Nur S. (Pend. Matematika FMIPA), Elsa S. Tarigan (PJKR FIK), serta M. Najibulloh Faozi (BK FIP).


from Universitas Negeri Semarang

94 Atlet UNNES Siap Berlaga di PON XVIX

Sebanyak 94 Atlet dari Universitas Negeri Semarang (UNNES) bergabung dalam tim atlet kontingen Jawa Tengah pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIX/2016 di Jawa Barat. Mereka akan berlaga di PON mulai tanggal 17-29 September mendatang.

Dekan Fakultas Ilmu Keolahragaan, Prof Tandiyo Rahayu menyampaikan ke 94 atlet ini akan mengikuti 24 Cabang Olahraga (Cabor) yakni sepaktakraw, hoki, senam, Pabbsi, atletik, basket, voli indoor, voli pantai, bridge, catur, gulat, judo, karate, panahan, pencak silat, renang, selam, squash, taekwondo, tarung derajat, tenis, wushu, petanque.

Sementara itu, Rektor UNNES Prof Dr Fathur Rokhman MHum optimis bahwa atlet dari UNNES yang mewakili kontingen Jawa Tengah akan mengharumkan nama UNNES. Rektor juga menghimbau kepada semua pihak untuk mendukung atlet Jawa Tengah.


from Universitas Negeri Semarang

14 Mahasiswa FMIPA UNNES Kunjungi Universiti Kebangsaan Malaysia

Sebayak 14 mahasiswa asisten Biokimia Laboratorium Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Semarang (FMIPA UNNES) melakukan kunjungan ke Universiti Kebangsaan Malaysia, Medical Moleculer Biology Institute Kuala Lumpur, Malaysia.

Mereka yakni Syahrizal Umar Caddafie, Ahmad Faris, Muhammad Irhas, Raharja Kuncara, Nimas Arum Tunjungsari, Retno Ika Sari, Maya Puspita Rini, Ro’iyyatul Mar’ah, Agustin Dian Kartikasari, Dyken Dwi Arlinda, Rahmatika Saputri Rahayu, Eka Aprilia Mardiansyah, Ayu Ika Nurjanah.

Rombongan dipimpin Dr Ari Yuniastuti MKes diterima oleh dr Farliza Zakaria, dr Mohd Raziff Alias, dr Neoh Hui-Min PhD, dan dr Chow Yok Ping beserta jajarannya, akhir Agustus lalu.

Dr Ari Yuniastuti menyampaikan, kunjungan ini untuk memperluas wawasan dan pengetahuan mahasiswa dalam bidang pendidikan biologi dan biologi dengan melakukan diskusi, observasi, dan wawancara.

Unit laboratorium yang dikunjungi diantarnya Infectios Disease, Microarray, Metabolic and Proteomics, Animal Cabin, Cell Culture and Stem Cell, Genom Sequencing, RNA, Biobank (Largest in Sea), Bioinformatic, PCR, Gimnasium dan C-Elegans.

Saat mengunjungi laboratorium itu, ke-14 mahasiswa melakukan pengamatan terkait penelitian kedokteran molekuler mengenai dasar genetik dan seluler dari berbagai penyakit, diantaranya kanker, diabetes, penyakit degeneratif, dan penuaan.

Diharapkan mahasiswa mendapatkan pengalaman dan pengetahuan baru yang dapat diterapkan baik untuk rencana penelitian mahasiswa maupun pengembangan laboratoium yang ada di Jurusan biologi UNNES, khususnya di bidang molekuler.


from Universitas Negeri Semarang

Kritisi Soal Pembatasan Agama, Mahasiswa FH UNNES Jadi Panelis di Konferensi Internasional

Kebebasan untuk beragama dan berkeyakinan merupakan salah satu hak yang dijamin dan dilindungi oleh peraturan perundang-undangan baik nasional maupun internasional. Namun, banyaknya kasus pembatasan terhadap aktivitas agama atau keyakinan tertentu membuat Indonesia menjadi sorotan dunia Internasional. Paling tidak itulah yang mengemuka saat penyampaian makalah oleh Mahasiswa Fakultas Hukum (FH) Universitas Negeri Semarang (UNNES), Mariyatul Qibtiyah, di The 2nd International Conference on Social and Political Sciences, Selasa (6/9) di Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta.

Mariya yang mengangkat tema ‘The Intervention of Government to the Communal Religious Conflict: The Problem of Legal Limitation on the Freedom of Religion or Belief’, duduk satu meja bersama beberapa pakar, salah satunya Badrus Saleh, Ketua Departemen Hubungan Internasional UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Di bawah bimbingan Ridwan Arifin SH LLM, Mariya menjadi satu-satunya peserta panelist yang masih berstatus mahasiswa. Ridwan menyampaikan ia ingin memberikan pengalaman yang luar biasa dan bahkan tidak terlupakan bagi mahasiswa saya, maka pada kesempatan ini saya berikan mahasiswa panggung itu.

The 2nd International Conference on Social and Political Sciences tahun ini mengusung tema ‘Religion and Globalization: Possibilities and Challenges to New Global Order. Selain diikuti dari peserta dalam negeri, konferensi tersebut juga dihadiri beberapa peserta dari Australia, Singapura, Gambia, dan berbagai negara lainnya. Hadir sebagai pembicara inti pada konferensi tersebut, Prof Joseph Liow Chin Young dari Nanyang Technological University Singapura, Assoc Prof Greg Fealy dari Australia National University, dan Prof Bachtiar Effendy dari UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.


from Universitas Negeri Semarang

Wednesday 7 September 2016

PSC FH UNNES Raih Dua Juara Sekaligus di NLOC Unesa

Prestasi gemilang kembali ditunjukkan oleh mahasiswa Fakultas Hukum UNNES di ajang National Legal Opinion Competition (NLOC) Universitas Negeri Surabaya (Unesa), Selasa (6/9) kemarin. UNNES menjadi salah satu finalis nasional bersama dengan empat kampus lainnya, Universitas Gadjah Mada, Universitas Tarumanegara, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo, Universitas Airlangga. NLOC merupakan kompetisi mahasiswa hukum tingkat nasional yang fokus pada penulisan opini hukum dari berbagai kasus yang ada. Selain menyabet Juara II, FH UNNES berhasil menyabet piala Berkas Terbaik dalam ajang tersebut.

Sultan Hanif, Ketua Penal Study Club FH UNNES, yang merupakan Ketua Tim pada NLOC mengungkapkan bahwa PSC akan selalu berkomitmen terhadap kajian-kajian hukum pidana, termasuk aktif mengikuti berbagai kompetisi dan kegiatan berskala nasional.

Sementara itu, Anis Widyawati SH MH, Ketua Bagian Pidana sekaligus Pendamping Kelompok Studi Mahasiswa Hukum Pidana (Penal Study Club/PSC) mengatakan bahwa semua capaian ini tidak terlepas dari usaha yang maksimal serta doa dari berbagai pihak.

Bersama dengan Anis, hadir juga Tri Sulistiyono SH MH, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan FH UNNES. Sulistiyono mengungkapkan bahwa FH UNNES selalu mendukung apapun kegiatan mahasiswa yang positif.

NLOC merupakan kegiatan tahunan yang diadakan oleh Komunitas Peradilan Semu Universitas Negeri Surabaya (Unesa) yang tiap tahun memperebutkan Piala Bergilir Piala Bung Tomo.


from Universitas Negeri Semarang

Rizki Kurniadhi Mahasiswa FT Presentasi di Malaysia

Rizki Kurniadhi Mahasiswa Program Sudi Pendidikan Teknik Bangunan Fakultas Teknik Universitas Negeri Semarang (FT UNNES) menjadi pemakalah International di Asean Youth Initiative (AYI 2016) yang berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia.

Rizki dengan makalah berjudul Activity and Study Result in Aplication Of Science Integrated Of Webbed Model For Junior High School Student disampaikan dalam forum tersebut pada 2 sampai dengan 4 September 2016.

Rizki menuturkan, kegiatan ini merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh Persatuan Pelajar Indonesia (PPI) Kuala Lumpur Malaysia. Tujuannya untuk mengumpulkan para mahasiswa se-ASEAN agar Duta dari masing-masing perguruan tinggi bisa mengekspresikan gagasan, inisiatif, dan eskalasi skill mereka dalam penyusunan makalah akademis.

Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaa Dr Wirawan Sumbodo MT menyampaikan, pengalaman yang telah diperoleh dari forum ilmiah International Conference dapat untuk meningkatkan kemampuan akademiknya agar mahasiswa FT tetap unggul di era MEA.

Sementara itu, Dekan FT Dr Nur Qudus MT berharap agar ilmu yang didapatkan dari International Conference ditularkan kepada mahasiswa lainnya untuk mengembangkan ilmu pengetahuan teknologi dan sain di lingkungan Fakultas Teknik khususnya dan Indonesia pada umumnya.


from Universitas Negeri Semarang

[AGENDA UNNES] Olimpiade Matematika Unnes Tingkat Nasional 2016


SEKITARUNNES.COM - SEMARANG, Himatika FMIPA Universitas Negeri Semarang mengadakan Olimpiade Matematika Unnes Tingkat Nasional atau yang biasa disebut Forum Ilmiah Matematika (FIM) Nasional 2016.

FORUM ILMIAH MATEMATIKA (FIM) NASIONAL 2016 UNTUK SD, SMP, DAN SMA.

1. Kategori Lomba
a. MCES (Mathematics Competition for Elementary School) untuk SD/MI sederajat.
b. MCJHS (Mathematics Competition for Junior High School) untuk SMP/MTs sederajat.
c. MCSHS (Mathematics Competition for Senior High School) untuk SMA/MA/SMK sederajat.

2. Pendaftaran
Pendaftaran di buka mulai 18 Juli 2016 sampai dengan 12 Oktober 2016. Untuk pendaftaran dapat melalui dua cara, yaitu:
a. Secara Langsung: datang ke Sekretariat Himatika Unnes di Gedung PKM FMIPA Universitas Negeri Semarang, Kampus Sekaran, Gunungpati, Semarang 50229.
b. Secara Online: melalui laman pendaftaran di website http://fimunnes.com/

3. Babak Penyisihan I
Hari, Tanggal    : Minggu, 16 Oktober 2016
Waktu                : 06.30 – 08.30 WIB (Registrasi), 09.00 – 10.30 WIB (Lomba)
Tempat              : Serentak di 15 Wilayah di Indonesia
Wilayah             :
a. Wilayah I       : SEMARANG (Kampus Universitas Negeri Semarang)
b. Wilayah II     : PATI (SMA N 3 Pati)
c. Wilayah III    : PEMALANG (SMA N 2 Pemalang)
d. Wilayah IV   : WONOSOBO (SMA N 1 Wonosobo)
e. Wilayah V     : PURWOKERTO (Kampus Universitas Muhammadiyah Purwokerto)
f. Wilayah VI    : SOLO (Kampus Universitas Muhammadiyah Surakarta)
g. Wilayah VII   : YOGYAKARTA (SMP N 1 Yogyakarta)
h. Wilayah VIII  : JAKARTA (Kampus UIN Syarif Hidayatullah Jakarta)
i. Wilayah IX     : SURABAYA (Kampus Universitas Negeri Surabaya)
j. Wilayah X      : LAMPUNG (Kampus Universitas Lampung)
k. Wilayah XI    : CIREBON (Kampus Universitas Swadaya Gunung Jati)
l. Wilayah XII    : BANDUNG (Kampus Universitas Islam Bandung)
m. Wilayah XIII : MAKASSAR (Kampus Universitas Muhammadiyah Makassar)
n. Wilayah XIV  : MALANG (Kampus Universitas Negeri Malang)
o. Wilayah XV   : BANJARMASIN (Kampus Universitas Lambung Mangkurat)

4. Babak Penyisihan II (Babak 60 Besar), Semifinal, dan Final
Hari, Tanggal    : Minggu, 30 Oktober 2016
Waktu                : 09.00 – 16.45 WIB
Tempat              : Gedung D2 Jurusan Matematika FMIPA Universitas Negeri Semarang



5. Biaya Pendaftaran
Kontribusi pendaftaran peserta tiap jenjang adalah Rp. 70.000,00 dan memperebutkan Piala Bergilir Presiden RI. Berhadiah Lebih dari Rp. 45.000.000,00.

6. Pemesanan Buku Kumpulan Soal
Pemesanan Buku Kumpulan Soal dan Pembahasan Olimpiade Matematika Unnes Tahun 2011, 2012, 2013, 2014, dan 2015 dapat menghubungi 0896-3666-6848 (Taufan Giri Ramdani) atau 0812-2635-4383 (Dewi Ariyanti).


Contact Person
Muhammad Ridwan (0857-2792-8714)
Dangu Prastiyo Wicahyono (0896-5523-3019)
Rizaldi Pahlevi (0896-7042-4487)

Info Lebih Lanjut
Sekretariat    : Himatika FMIPA Unnes, Gedung PKM FMIPA Universitas Negeri Semarang, Kampus Sekaran, Gunungpati, Semarang 50229.
Email           : fimunnes2016@gmail.com
Fanpage       : Olimpiade Matematika Unnes (SD, SMP, SMA)
Twitter         : @FIM_Unnes
Instagram    : fimunnes
Website       : http://fimunnes.com/

Tuesday 6 September 2016

UNNES Kembangkan Surat Dinas Elektronik


Universitas Negeri Semarang (UNNES) dengan cara pelan-pelan tapi pasti akan merubah surat dinas manual menjadi elektronik.

Perubahan ini diharapkan banyak menguntungkan beberapa pihak diantaranya meminimalisir penggunaan kertas (paperless), memudahan akses dalam penggunaan, lebih cepat dalam pencarian data, efektif dan efesiensi waktu pendistribusi surat, dan memberikan peningkatan kinerja bagi sumber daya manusia pengelola surat dinas.

Kapala Sub Bagian Tata Usaha Biro Umum Hukum dan Kepegawaian Darmoyo SPd MKom menyampaikan itu saat memberi bimbingan teknis pelaksanaan sistem informasi manajemen surat dinas (Siradi), Selasa (6/9) di raktorat kampus Sekaran.

Bimbingan teknis diikuti 130 orang dari unsur Kabag, kasubbag, dan operator di lingkungan UNNES.
Darmoyo menjelaskan, pengembangan sistem ini mengacu pada peraturan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi nomor 51 tahun 2015 tentang Tata Naskah Dinas di lingkungan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi.

Menurut Darmoyo, kinerja di dalam ‘Siradi’ ini pengelolaan surat dinas yang telah ada akan diubah menjadi sekumpulan data naskah dinas elektronik untuk dikelola secara elektronik.

Naskah elektronik ini mencakup surat-menyurat elektronik, arsip elektronik, dokumentasi elektronik, dan transaksi elektronik yang tersaji dan terekam dalam satu sistem informasi berbasis website (siradi.unnes.ac.id).



from Universitas Negeri Semarang

Sosialisasi Study in the USA


Bidang Perencanaan dan Kerjasama Universitas Negeri Semarang bekerjasama dengan Sun Education  akan mengadakan Sosialisasi Study in the USA, Kamis 8 September di Ruang Borobudur Lantai 2, Gedung Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) UNNES.

Kepala Bagian Bidang Perencanaan dan Kerjasama Drs Adhi Setyanto MPd mengatakan, kegiatan ini dalam rangka memberikan informasi yang akurat kepada dosen dan mahasiswa Unnes mengenai sistem pendidikan dan peluang beasiswa studi di beberapa Top University di Amerika Serikat seperti Auburn University, USC (University of South Carolina), University of Kansas, LSU (Louisiana State University), dan FIU (Florida International University), serta mendorong agar dapat meraih beasiswa yang ditawarkan baik studi S1, S2, dan S3 maupun fellowship/short program.

Dengan menghadirkan narasumber Representative dari Shorelight Education USA, kegiatan ini terbuka bagi mahasiswa S1, S2 maupun S3 dengan quota 100 orang. Pendaftaran secara online dibuka mulai Senin, (5/9). Pendaftaran silahkan klik disini

from Universitas Negeri Semarang