Sunday, 4 September 2016

Perkuat Persiapan AIPT, UNNES Ikuti Bimbingan Teknis

Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi mengirimkan tim pembimbing Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi (AIPT) ke Semarang untuk memberikan Bimbingan Teknis (Bimtek) kepada tim AIPT Universitas Negeri Semarang pada hari Minggu ini (4/9). Bimtek yang dilaksanakan di Hotel Ciputra ini merupakan bagian dari proses persiapan AIPT yang sedang dilakukan oleh UNNES. Tim dari Kemenristekdikti terdiri dariProf. Dr. Ing. Mulyadi Bur, Prof. Ir. Vitus Dwi Yunianto, B.I, M.S., M.Sc., Ph.D., dan M. Dian Indra, SH, MM. Kegiatan ini dihadiri oleh Rektor, Wakil Rektor, Dekan, Ketua Lembaga dan seluruh tim AIPT UNNES. Selain itu, Direktur Kelembagaan Kemenristekdikti, Dr. Totok Prasetyo, B.Eng. MT turut hadir dalam Bimtek tersebut.

Dalam sambutannya, Rektor menyampaikan urgensi bagi UNNES untuk mendapat akreditasi institusi dengan peringkat unggul dalam proses AIPT kali ini. Hal ini berkaitan erat dengan usaha UNNES untuk menjadi universitas yang bereputasi internasional. Reputasi internasional harus diawali dengan reputasi nasional. Rektor mengucapkan terima kasih pada Direktur Kelembagaan karena berkat bimbingan beliau UNNES dapat naik peringkat dari 17 menjadi 13 dalam pemeringkatan perguruan tinggi nasional oleh Kemenristekdikti.

Pada kesempatan tersebut, Direktur Kelembagaan menyampaikan bahwa AIPT merupakan tanggung jawab UNNES sebagai institusi dan hasilnya adalah untuk kebaikan UNNES sendiri. Akreditasi adalah bentuk pengakuan yang obyektif yang nantinya akan memunculkan penghargaan dan kepercayaan dari masyarakat. Acara ini dibuka pada pukul 13.00 dan sampai berita ini ditayangkan, kegiatan ini masih berlangsung secara intensif.

 


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment