Bidang Perencanaan dan Kerjasama Universitas Negeri Semarang bekerjasama dengan Sun Education akan mengadakan Sosialisasi Study in the USA, Kamis 8 September di Ruang Borobudur Lantai 2, Gedung Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) UNNES.
Kepala Bagian Bidang Perencanaan dan Kerjasama Drs Adhi Setyanto MPd mengatakan, kegiatan ini dalam rangka memberikan informasi yang akurat kepada dosen dan mahasiswa Unnes mengenai sistem pendidikan dan peluang beasiswa studi di beberapa Top University di Amerika Serikat seperti Auburn University, USC (University of South Carolina), University of Kansas, LSU (Louisiana State University), dan FIU (Florida International University), serta mendorong agar dapat meraih beasiswa yang ditawarkan baik studi S1, S2, dan S3 maupun fellowship/short program.
Dengan menghadirkan narasumber Representative dari Shorelight Education USA, kegiatan ini terbuka bagi mahasiswa S1, S2 maupun S3 dengan quota 100 orang. Pendaftaran secara online dibuka mulai Senin, (5/9). Pendaftaran silahkan klik disini
from Universitas Negeri Semarang
No comments:
Post a Comment