Tuesday, 6 August 2019

Bahasa Arab diusulkan Jadi Mata Pelajaran Wajib

Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Universitas Negeri Semarang NNES bekerja sama dwngan Forum Musyawarah Guru Mata Pelajaran (F-MGMP) Bahasa Arab regional Jawa Tengah menyelenggarakan kegiatan Olimpiade Bahasa Arab Tingkat Provinsi Jawa Tengah disertai dan diskusi terbuka antar sesama guru bahasa Arab dengan tema “Meneguhkan Eksistensi Bahasa Arab dalam Kurikulum Pendidikan Nasional”. Kegiatan ini dilaksanakan di gedung Dekanat Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Semarang, Sabtu, 3/8.

Ketua F-MGMP Bahasa Arab, Rizal Nur Rochman SPd menyampaikan pelaksanaan olimpiade bahasa Arab diselenggarakan serempak se-Indonesia oleh F-MGMP Bahasa Arab di tingkat regional provinsi.

Dr Sri Rejeki Urip MHum selaku Dekan Bahasa dan Seni UNNES, dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas kepercayaan F-MGMP menjadikan tuan rumah bagi penyelenggaraan olimpiade. Dekan FBS juga mendoakan kesuksesan bagi F-MGMP Bahasa Arab khususnya di tingkat provinsi Jateng.

Kegiatan ini turut mengundang Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen yang dalam hal ini diwakilkan oleh Drs Bambang Supriyono, MPd selaku Kepala Bidang Ketenagaan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah.

Melalui sambutannya, Bambang Supriyono menyampaikan beberapa langkah kongkrit untuk mengeksiskan bahasa Arab tingkat Provinsi, (1) Menguatkan organisasi MGMP Bahasa Arab tingkat Provinsi dan bangun kerjasama dengan IMLA’ sebagai organisasi expert di bidang mapel bahasa Arab, (2) Membuat kegiatan-kegiatan yang dapat membangun keyakinan dan kepercayaan masyarakat, sekolah, orangtua murid, bahkan pemerintah setempat bahwa bahasa Arab adalah mapel yang sangat dibutuhkan, diminati, digandrungi bahkan disenangi, sehingga hadirnya sangat penting di setiap jenjang pendidikan sekolah khususnya Provinsi Jawa Tengah, (3) Memperbaiki metode dan teknik pembelajaran bahasa Arab hingga dapat diterima dengan baik oleh masyarakat.

Adapun ketua IMLA (Ittihad Mudarrisiy Al Lughah Al ‘Arabiyyah bi Indonesia) regional Provinsi Jawa Tengah, Dr Sujai MA yang juga turut hadir pada kesempatan ini, menyetujui dan mendukung penuh tentang wacana bahasa Arab menjadi Mata Pelajaran Bahasa Asing Wajib di tingkat Provinsi Jawa Tengah khususnya.

Lebih lanjut, Bambang memberikan solusi untuk langkah kongkrit pengajuan bahasa Arab menjadi Mata Pelajaran Bahasa Asing Wajib di tingkat Provinsi Jawa Tengah, “Setelah ini, bapak dan ibu silahkan mengajukan surat audiensi kepada bapak Gubernur atau Wakil Gubernur, lalu tunjuk salah satu tokoh atau jubir untuk mendiskusikan bersama, hasil diskusi hari ini bisa disertakan, nanti jika disetujui kami (Dinas Pendidikan Jateng -red) juga akan dipanggil”.

Tidak hanya diskusi, agenda dilanjut dengan pelatihan K-13 yang dipimpin oleh Ust. Nur Hadi, MPd selaku tim pengembangan kurikulum KEMENAG RI dan merupakan ketua Forum Pengembang Kurikulum Kanwil KEMENAG Jateng. Dalam pelatihannya, beliau memberikan motivasi.

“Al mudarris an naajich huwa al ladzi yunajjichu al jaahila ila al maahiri, guru sukses adalah yang berhasil membawa siswa yang tidak mampu menjadi mampu/mahir dengan pelajaran yang diajar,” tutur Ust Nur Hadi.

Pengumuman pemenang lomba olimpiade bahasa Arab dari tiga kategori menjadi hal yang dinantikan peserta.

Pemenang kategori SMA/SMK, Juara 1 Dzurriyyata Qurrata A’yunin (SMA Imam Syuhodo Sukorejo), Juara 2 Nisrina Shafa Amira (SMA IT Nur Hidayah), dan Juara 3 Lathifah Zhafir Nugroho (SMA Al Islam 1 Surakarta).

Kategori MA, Juara 1 Muhammad Nabil Mardhatillah (MA Al Irsyad Tengaran Salatiga), Juara 2 Ahmad Falah Mutaqi (MA Al Irsyad Tengaran Salatiga), dan Juara 3 Tengku Muhammad Ghifari (MA Al Irsyad Tengaran Salatiga).

Kategori SMP/MTS, Juara 1 Isnayni Dinda Alifvia (MTs N 1 Pati), Juara 2 Diajeng Rizq Salsabila (MTs N 1 Pati), dan Juara 3 Shifa Maulin Ni’mah (MTs N 1 Pati). Semua para juara lomba akan mengikuti Grandfinal Olimpiade Bahasa Arab di Jakarta Selatan pada 1-3 November 2019.


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment