Secara resmi kepanitiaan Dies Natalis Ke-54 Universitas Negeri Semarang (UNNES) telah dibubarkan oleh Rektor Prof Dr Fathur Rokhman MHum, diwakili Wakil Rektor Bidang Akademik Prof Dr Zaenuri SE MSi Akt, Jumat (12/4) di Auditorium, tongkat estafet berikutnya Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP).
Ketua panitia Dies Dr Rodiyah SPd SH MSi melaporkan, tujuan pelaksanaan kegiatan Dies Natalis ke-54 UNNES yaitu untuk melakukan refleksi 54 tahun perjalanan UNNES dan juga menunjukkan atau mempromosikan keberhasilan yang telah dicapai kepada masyarakat.
Selain itu juga untuk menggelorakan semangat pencapaian keunggulan sebagai tataran perwujudan visi bagi seluruh warga UNNES, dan menggelorakan semangat peningkatan peran UNNES untuk kemaslahatan umat dan peradaban bangsa.
Serangkaian kegiatan diantaranya lomba logo Dies Natalis ke 54, lomba olah raga, (Tenis Piala Rektor, Tenis Meja, Bulutangkis, Tonnis, Bola voli, Catur, Gerak Jalan). Lomba Seni (Lombanyanyi dan joget dangdut), Pembukaan Dies Nataliske 54, Bazaar/Expo/Pameran unggulan, LEPRID.
Kolaborasi penguatan nilai konservasi melalui Pagelaran Wayang Kulit, Wayang orang-gending Jawa – Band – National Moot Court Competition (PialaKonservasi 4), Penanaman pohon durian varian khusus, Students entrepreneurship, UNFEST, BaktiSosial dan harmoni lingkar kampus.
Kemudian, Berdzikir untuk Nusantara, Silaturrahim Wredhatama, Ziarah dan Silaturahim ke Pendiri UNNES, UNNES Bersholawat, UNNES Khotmil Quran 54 kali, Upacara Dies Nataliske 54, Conservation Award / Anugrah konservasi, Pemberdayaan Perempuan, Seminar Internasional, FIK Goes To Public Special Edition, Kejuaraan Wushu Terbuka Nasional PialaRektor UNNES, UNNES International Insparing Digital Speech Competition, dan University Presiden Forum.
Pada cabang olahraga keluar sebagai juara umum Fakultas Ilmu Keolahragaan dengan perolehan medali 5 terdiri atas emas 4, dan perak 1.
from Universitas Negeri Semarang
No comments:
Post a Comment