Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Universitas Negeri Semarang (UNNES) menyelenggarakan FIK Goes to Public Special Edition Mendunia Melalui Olahraga dan Kesehatan di Car Free Day Jalan Pahlawan, Kota Semarang, Minggu (31/3).
Menurut Fajar Awang Irawan SSi MPd PhD salah satu panitia menyampaikan, kegiatan ini berlangsung sejak jam 06.00, diantaranya olahraga Tonis, massage, pemeriksaan kesehatan, sosialisasi pedoman gizi seimbang, senam ritmik, seni bela diri, olahraga tradisional (Egrang) dan lainnya.
Salah satu yang menarik perhatian pengunjung adalah festival olahraga tradional, dimana pengunjung dapat belajar bermain egrang. Egrang merupakan alat permainan tradisional yang terbuat dari 2 batang bambu dengan ukuran selengan orang dewasa, sedangkan untuk tumpuan bawah bambunya agak besar.
Permainan egrang sendiri sudah ada sejak dahulu kala dan merupakan permainan yang membutuhkan ketrampilan dan keseimbangan tubuh.
Kegiatan dibuka oleh Dekan FIK Prof Dr Tandiyo Rahayu MPd. Ia menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan pengabdian kepada masyarakat diikuti empat jurusan yakni Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi (PJKR), Pendidikan Kepelatihan olahraga (PKO), Ilmu Keolahragaan (IKOR), dan Ilmu Kesehatan Masyarakat(IKM).
Untuk berikutnya setiap minggu akan ada giliran setiap jurusan denganpelayanan yg berbeda sesuai jurusan masing masing, katanya.
Kegiatan yang diselenggarakan di depan Dinas Sosial Provinsi Jawa Tengah ini dapat menyedot perhatian masyarakat yang sedang menikmati Car Free Day di seputaran Simpang Lima Semarang.
from Universitas Negeri Semarang
No comments:
Post a Comment