Seperti peringatan Dies Natalis tahun-tahun sebelumnya, tahun ini Rektor dan segenap pejabat Universitas Negeri Semarang (UNNES) juga melakukan ziarah ke makam Senior presidium, rektor, pembantu rektor, sesepuh pendidikan, dan leluhur di lingkungan UNNES, Senin (25/3) pagi, di Kota Semarang dan Minggu (24/3) di Solo.
Mengawali kegiatan ini, Rektor Prof Dr Fathur Rokhman MHum dan para pejabat UNNES berziarah ke makam Mochtar, Senior Presidium Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Semarang, di pemakaman umum Bergota Semarang. Ziarah juga diikuti keluarga Ir H Atyoso Mochtar SS dan keluarga lainnya.
Ziarah di pusara mantan Gubernur Jawa Tengah itu diisi pembacaan doa dan tahlil yang dipimpin oleh Baidhowi SAg MAg. Selain mendoakan para leluhur, ritual juga dimaksudkan memohon kepada Tuhan supaya UNNES senantiasa diberikan perlindungan agar tetap tenteram, sejahtera, dan bermanfaat bagi masyarakat sekitas serta Indonesia.
Prof Fathur Rokhman menyampaikan, UNNES bisa berkembang besar seperti sekarang ini tak lepas dari jasa para pendahulu.Untuk itulah keluarga besar UNNES tidak boleh melupakan jasa-jasa para perintis UNNES.
Selain menziarahi makam almarhum Mochtar, rombongan juga berziarah ke makam Mayjen Moenadi, Prof Drs Wuryanto di Solo.
Kemudian, Drs Hari Mulyono (Rektor Senior IKIP Semarang), Prof Dr Retmono, Drs Moch Umar, Drs Suhartono, Drs L Sumarto MSc, Prof Drs Hartono Kasmadi MSc, Prof Drs Soegijono MSc, Sunu Waluyo, dan Prof Drs Abdul Malik.
Selain itu, juga Prof Humar Sahman, Drs Sriyadi, Prof Drs Satmoko, Prof Dr Sriningsih Satmoko, Drs Taryono, dan KH Syaiful Anwar.
from Universitas Negeri Semarang
No comments:
Post a Comment