Wednesday 2 August 2017

Prof GoTo School, Generasi Akan Datang Tak Boleh Gagap Teknologi

Setelah SMAN 1 Ambarawa giliran SMAN 3 Semarang mendapatkan pendampingan dari Program Prof Go to School dari Universitas Negeri Semarang (UNNES)

Prof Dr Fathur Rokhman MHum yang kebetulan Rektor UNNES hadir menjadi pembicara. Di hadapan guru dan murid SMAN 3 Semarang beliau menjelaskan, kebijakan Pendidikan untuk Menyiapkan SDM Unggul kepada kepala sekolah dan guru dari 65 sekolah SMA negeri maupun swasta di Kota Semarang

Ia menambahkan, sebagai LPTK UNNES berkomitmen untuk mencetak guru yang unggul, berprestasi dan berkarakter, untuk itu kegiatan ini di gelar mulai tahun 2014 sampai dengan sekarang.

Selain itu juga menyampaikan, bahwa pembelajaran harus mampu meningkatkan kompetensi siswa karena itu guru di era ini harus mempunyai kompetensi kepribadian, profesional, pedagogik dan sosial. Tentu saja tidak boleh gagap teknologi agar dapat merespon masa depan dengan baik di era digital ini.

Kegiatan ini dilakukan untuk sebagai wujud pendampingan penguatan kepada sekolah.


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment