Thursday 9 June 2016

Telah dibuka, Pendaftaran SM-3T Angkatan VI

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) kembali mengundang para sarjana pendidikan terbaik untuk ikut maju bersama mencerdaskan Indonesia melalui program Sarjana Mendidik di Daerah Terdepan, Terluar, dan Tertinggal (SM-3T).

Kepala Pusat Pengembangan Pendidikan Profesi Guru (PPG) Universitas Negeri Semarang (UNNES) Drs Agus Yuwono MSi berharap,”Akan semakin banyak lulusan UNNES yang mendaftar untuk mengikuti program ini. Karena akan mendapatkan pengalaman yang luar biasa di daerah pengabdian nanti”.

“Mereka yang memiliki jiwa mendidik silahkan mendaftar dan mengikuti seleksi, persaingan akan lebih ketat karena di PPG nanti kalian harus bersaing dengan yang non pendidikan juga,” harapnya.

Seleksi dan penempatan calon Guru SM-3T Pendidikan Menengah oleh Direktorat Pembinaan Guru Pendidikan Menengah, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan pendaftaran akan dimulai 6 Juni 2016 pukul 07:00 WIB sampai dengan 4 Juli 2016 pukul 23:59 WIB. Syarat dan Jadwal Rekrutmen, Seleksi silahkan klik di sini


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment