Minggu (23/7) dinihari, ratusan mahasiswa Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Universitas Negeri Semarang (UNNES) bersama Kerohanian Islam Mahasiswa (Karisma) FIK mengadakan sahur on the road (SOTR) dengan membagi-bagikan puluhan nasi bungkus yang siap dinikmati untuk santap sahur.
Meski waktu masih menunjukkan jam dua dini hari, para mahasiswa ini sangat bersemangat mencari warga sekitar yang kurang mampu yang sering terihat menghiasi jalan Pahlawan. Diantaranya adalah pemulung, pengamen, anak jalanan, tukang ojek, sampai tukang sapu yang sedang bertugas menjaga kebersihan.
“Acara SOTR ini adalah sebagai bentuk kepedulian mahasiswa UNNES kepada masyarakat guna menikmati santap sahur secara bersama-sama dalam menjalankan ibadah puasa,” ujar Dekan FIK Prof Tandyo Rahayu.
Dekan wanita pertama di UNNES ini berharap kegiatan yang sudah dimulai minggu lalu itu dapat mengasah menajamkan rasa, memberi arti bagi ibadah mereka.
jadi bukan sekedar uluran nasi bungkus saja yg bermakna, tapi keseluruhan prosesnya dapat memberi warna bagi pembentukan kepribadian mereka.
“Karena mereka selalu bisa ingin berbagi meski hanya satu bungkus nasi,”pungkasnya.
Rektor UNNES Prof Fathur Rokhman dan Wakil Rektor bidang Kemahasiswaan Dr Bambang Budi Raharjo mengapresiasi kegiatan SOTR ini, dengan memberikan berbagai kebutuhan untuk kegiaran sosial mahasiswa UNNES.
“Ini merupakan bentuk perhatian kepada mereka di bulan Ramadhan,” kata Prof Fathur pada reporter unnes.ac.id, Minggu (12/6) melalui telepon genggamnya.
Pemberian sajian sahur ini, imbuhnya, paling tidak akan meringankan beban mereka dan memberi hiburan tersendiri ditengah kesulitan yang dihadapi.
“Kegiatan sosial ini diharapkan akan memberikan inspirasi bagi orang lain agar meningkatkan kepedulian terhadap sesama terutama selama bulan Ramadhan,” harap Profesor Sosiolinguistik itu.
from Universitas Negeri Semarang
No comments:
Post a Comment