Friday, 12 June 2015

Pagelaran Musik Unnes Sajikan 82 Karya


Setiap malam tak kurang 700 orang hadir untuk menyaksikan gelaran musik di B6 Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Universitas Negeri Semarang (Unnes). Tahun ini pergelaran musik menyuguhkan 82 karya dalam berbagai bentuk sajian seperti Jazz, Pop, keroncong, alternatif, kontemporer, dangdut, Rock, country, dan musik garapan lainnya. Gelaran yang dimulai pukul 19.00 berlangsung berturut-turut selama lima hari, Senin –Jumat (8-12/6).

Menurut Pembantu Dekan Bidang Kemahasiswaan Drs Syahrul Syah Sinaga MHum, pergelaran musik merupakan salah satu program unggulan Jurusan Seni Drama Tari dan Musik (Sendratasik) sebagai ajang ujuk kemampuan mahasiswa dalam kreativitas berrmusik.

Riky Rahmawan selaku ketua pergelaran mengatakan , gelaran musik tahun 2015 ini bertema Alunan Nada Dalam Jiwa yang berkonsep Paranada Kehidupan.

“Maksudnya, memberi nada di dalam sebuah paranada kosong. Jika kita memberi notasi , aksen, atau interval yang bernilai dalam kehidupan, maka kehidupan akan lebih harmoni dan bermakna,” jelas Riky.
Pergelaran musik digratiskan bagi penonton.


from Universitas Negeri Semarang http://ift.tt/1JJW537
via IFTTT

No comments:

Post a Comment