Monday 10 June 2019

Silaturahmi Menumbuhkan Budaya Guyup Dalam Menjalankan Amanah

Rektor Universitas Negeri Semarang (UNNES) Setelah melakukan pengecekan kehadiran pegawai di lingkungan UNNES melakukan silaturahmi ke kediaman  Prof Dr Rasdi Ekosiswoyo MS, Prof Dr  AT Soegito SH MM, dan ke  Gubernur Jawa Tengah  H Ganjar Pranowo SH MIP, Senin, 10/6

Rektor UNNES mengatakan silaturahmi akan menambah keberkahan. Semangat UNNES  selalu  minta nasehat  kebaikan dari sesepuh. Kemajuan UNNES tidak bisa dilepaskan dari semangat kebersamaan, untuk itu semua elemen harus bersatu padu menyukseskannya.  

“Silaturahmi, meminta pandangan, dan nasihat dari  Rektor Senior harus terus ditradisikan. Para Rektor senior semua memberikan  nasihat menyejukkan untuk menumbuhkan budaya guyup dalam menjalankan amanah,” ujar Prof Fathur.

Prof Dr  AT Soegito SH MM mengharap agar kegiatan silaturahmi diantara warga UNNES terus dijaga,  jangan sampai memutus silaturahmi. Melalui kebersamaan,  kemajuan dan visi UNNES akan mudah teraih.

“UNNES  saat ini telah memiliki mahasiswa sekitar 36 ribu, dan  sbagian besar program studi terakreditasi unggul,  ini memerlukan kerja  cerdas dan kerja sama.  Silaturahmi diantara kita perlu dijaga sehingga dapat mendatangkan keberkahan dari Allah Swt, jangan sampai memutuskan tali persaudaraan. Mari bersatu padu melalui silaturahmi, jangan ada rasa iri dan dengki. UNNES telah melestarikan tradisi mulia yaitu silaturahmi untuk bersama-sama membangun kualitas dan kebersamaan,” ujar Prof  Dr AT Soegito.

Rektor UNNES mensarikan apa yang disampaikan Prof Dr AT Soegito bahwa untuk sukses UNNES, diperlukan budaya rembug, menjalankan amanah sebaik-baiknya, selalu ingat kepada Allah, dan perlu adaya estafet yang selalu meneruskan visi untuk pencapaian target UNNES.

Hadir dalam silaturahmi tersebut, Wakil Rektor, Dekan, Direktur Pascasarjana, Darma Wanita, Kepala Lembaga, Kepala Badan, Kepala UPT,  staff Humas dan protokoler.


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment