Monday 24 June 2019

Dua Prodi Magister Pendidikan UNNES Divisitasi BAN PT

Sebanyak dua Program studi (Prodi) Magister Pendidikan Geografi dan Magister Pendidikan Kimia Pascasarjana Universitas Negeri Semarang (UNNES) divisitasi oleh asesor Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT).

Sebelum terjun ke lapangan, para asesor diterima oleh Rektor Prof Dr Fathur Rokhman MHum didampingi Direktur Pascasarjana Prof Dr H Achmad Slamet MSi, Ketua Prodi Magister (S2) Pendidikan Geografi Dr  Erni Suharini MSi, dan Ketua Prodi S2 Pendidikan Kimia Dr Sri Wardani MSi, Senin (24/6/2019) di rektorat Kampus UNNES Sekaran Gunungpati.

Mereka yakni  Prof Dr Anna Permanasari MSi dari Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Prof Dr Syukri Arief (Unversitas Andalas), Prof Dr Sumarmi MPd (Unversitas Negeri Malang), dan Prof Dr Ign Loyola Setyawan Purnama (Universitas Gajah Mada).

Rektor UNNES Prof Dr Fathur Rokhman MHum didampingi Wakil Rektor Bidang Akademik Prof Rustono, Direktur Pascasarjana Prof Dr H Achmad Slamet MSi, Wakil Direktor I Prof Dr rernat Wahyu Hardyanto MSi, dan Prof Dr Mungin Eddy Wibowo MPd Kons (Ketua Prodi S2 dan S3) menyambut kehadiran para asesor.

Prof Fathur Rokhman menyampaikan bahwa, setelah UNNES meraih akreditasi institusi A, Prof Fathur terus mendorong pengelola program studi yang ada di UNNES agar terus memperbaiki akreditasi program studinya. Prodi yang terakreditasi B didorong dan difasilitasi agar menjadi A. Adapun prodi yang sudah terakreditasi A harus dapat  mempertahankannya.

Prof Fathur mengatakan, UNNES berkomitmen menjadikan semua prodi memiliki akreditasi unggul, sebab hal itu bakal menjadi tolok ukur menuju langkah-langkah besar UNNES selanjutnya.

Prof Fathur Berharap Prodi Magister Pendidikan Geografi dan Magister Pendidikan Kimia Pascasarjana UNNES ini nanti setelah divisitasi oleh Tim BAN PT menjadi lebih baik lagi.


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment