Saturday, 21 October 2017

Parmin, Dosen UNNES Wisudawan Terbaik UNS

Dosen Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Semarang (FMIPA UNNES) Dr Parmin SPd MPd meraih predikat sebagai Wisudawan Terbaik Program Doktor pada Wisuda Universitas Sebelas Maret (UNS) periode V tahun 2017, Sabtu (21/10), di Auditorium UNS. Parmin lulus program studi Doktor Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam dengan nilai Indeks Prestasi tertinggi 4,00 dengan predikat kelulusan sangat terpuji.

Sekretaris Senat UNNES ini lulus dengan disertasi yang berjudul Pengembangan Model Science Integrated Learning (SIL) untuk Meningkatkan Kemandirian Kerja Ilmiah pada Materi Etnosains Program Studi Pendidikan IPA.

Menurut Dr Parmin, model SIL sebagai model baru untuk merekonstruksi pengetahuan asli masyarakat menjadi pengetahuan ilmiah, karena tidak semua pengetahuan asli masyarakat secara ilmiah dapat diuji kebenarannya. Melalui model yang dikembangkan, dipastikan semakin banyak yang direkonstruksi pengetahuan asli masyarakat yang pada saat ini terancam punah karena pengaruh modernisasi gaya hidup masyarakat.

Rektor UNNES Prof Fathur Rokhman MHum menyampaikan selamat. Prof Fathur berharap, setelah lulus doktor mereka dapat berinovasi mengembangkan ilmu pengetahuan untuk kemajuan UNNES sebagai rumah ilmu, dan masyarakat luas.


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment