Saturday 20 May 2017

Teguhkan Nilai Konservasi, Mahasiswa Ilmu Sejarah Adakan Seminar Konservasi Kesejarahan

Mahasiswa Ilmu Sejarah Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Semarang (UNNES) angkatan 2014 mengadakan kegiatan Seminar Konservasi Kesejarahan, Kamis (18/5). Kegiatan tersebut berlangsung di Gedung Eks Kawedanan Parakan dengan mengambil tema “Romantisme Stasiun Parakan dan Pledoi Cagar Budaya”.

Kegiatan seminar tersebut dihadiri oleh mahasiswa dan dosen Universitas Negeri Semarang, masyarakat Parakan, siswa-siswi SMA/sederajat se-Parakan, Komunitas Nata Para’an Luwes, dan Komunitas Kota Toea Magelang.

Acara diisi dengan diskusi mengenai sejarah Stasiun Parakan dengan pemateri Ir Sutrisno Murtiyoso MT dari Universitas Taruma Negara dan Ir Widya Wijayati MPH MURP dari Tim Ahli Cagar Budaya Kota Semarang.

Selain itu, materi juga disampaikan oleh Didik Nuryanta dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Temanggung, dan Arifah Wahyuning Tyas sebagai penyaji mahasiswa dari Universitas Negeri Semarang.

Syaiful Amin SPd MPd selaku pemibimbing mata kuliah Konservasi Kesejarahan menyampaikan Seminar Konservasi Kesejarahan merupakan bagian tugas akhir dari mata kuliah Konservasi Kesejarahan. Dalam mata kuliah ini mahasiswa ditugaskan untuk mengkaji dan mengadvokasi bangunan bersejarah atau bangunan cagar budaya yang kondisinya sudah tidak terawat.

Didik Nuryanta, perwakilan dari Disbudpar Kabupaten Temanggung menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Temanggung menyambut baik acara ini. “kami menyambut baik kegiatan ini, silakan beri masukan kepada kami untuk kemajuan Temanggung”, imbuhnya.

Kontributor : Angga Novian Pratama (Student Staff)


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment