Thursday, 13 August 2015

Dosen Unnes Mengajar Di Srinakharinwirot University Thailand

Dua dosen Unnes dan dua mahasiswa Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi (PJKR) selama dua bulan akan mengikuti pertukaran dosen dan mahasiswa di Srinakharinwirot University Thailand. Hal tersebut diungkapkan Rektor Universitas Negeri Semarang (Unnes) dalam pelepasan Dosen dan mahasiswa tersebut di Kampus Sekaran (13/8).

Dua dosen PJKR, Agus Raharjo SPd MPd dan Agus Widodo Suripto SPd MPd akan memberikan perkuliahan di bidang keolahragaan bagi mahasiswa di Srinakharinwirot University Thailand, sedangkan dua mahasiswa Intan Cahyani dan Sri Febriani akan menimba ilmu di perguruan tinggi yang sama.

Rektor Unnes Prof Dr Fathur Rokhman MHum menuturkan, dalam upaya internasionalisasi diperlukan komitmen kerjasama antara Unnes dengan perguruan tinggi di dunia. “Pertukaran dosen dan mahasiswa Unnes dan Srinakharinwirot University Thailand menunjukkan komitmen kerjasama yang terus dijalin,” tutur Prof Fathur Rokhman.

Dekan Fakultas Ilmu Keolahragaan Dr H Harry Pramono MSi berharap, kegiatan ini bisa terus berlanjut dan terus meningkat.
“Adanya pertukaran dosen dan mahasiswa, diharapkan dapat memotivasi dan menjadi jalan mahasiswa untuk dapat melanjutkan studi disana,” kata Dr Harry Pramono.



from Universitas Negeri Semarang http://ift.tt/1KiXWHo
via IFTTT

No comments:

Post a Comment