Dekan Fakultas Matematika dan Pengetahuan Alam (FMIPA) UNNES, Prof Dr Zaenuri SE MSi Akt melakukan riset kelembagaan di University Southern Queensland (USQ) Australia.
Kegiatan riset dimulai dengan penandatanganan MoM antara FMIPA UNNES dengan pihak USQ berlangsung di kampus USQ, Toowoomba pada hari Senin, 27 Agustus 2018.
Riset difokuskan pada kerja sama kelembagaan antara FMIPA UNNES dan USQ mencakup aktivitas student mobility, lecturer and staff mobility, joint research, joint publication, dan other partnership programs.
Bersama Dekan, tim peneliti hibah pengambangan keilmuan yang dipimpin Prof Dr rer nat YL Sukistiyarno, MS melakukan riset di USQ dengan judul, ”Integration of Character Education into Subject in Teaching Learning Process: A Case Study of Schools in Indonesia and Australia”. Tim peneliti beranggotakan Dr rer nat Adi Nur Cahyono, MPd, Dr Nurkaromah Dwidayati, MSi, dan Irene Nindita Pradnya, MSc.
Respon USQ sangat menggembirakan. Kedua belah pihak sepakat adanya kegiatan lanjutan yang melibatkan kedua lembaga. Pada akhir kegiatan, USQ mendampingi para peneliti FMIPA mengunjungi Harristown State High di Kota Toowoomba Queensland.
from Universitas Negeri Semarang
No comments:
Post a Comment