Mahasiswa Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) berpeluang besar meloloskan PKM di bidang pariwisata, pendidikan, seni, budaya, bahasa, sastra, dan masyarakat. Selain itu, kajian tentang kearifan lokal masyarakat di daerah-daerah bisa membawa misi promosi budaya ke luar negeri.
Hal tersebut disampaikan Neli Purwani SPd MA dosen Jurusan Bahasa dan Sastra Asing dalam Workshop Penyusunan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Gagasan Tulis (GT) dan Artikel Ilmiah (AI) Jumat (4/3) di Dekanat FBS kampus Sekaran.
Kegiatan bertema “Budaya Tulis yang Unggul Penyongkong Akselerasi Inovasi” diikuti ratusan mahasiswa. Untuk itu, mahasiswa FBS seyogyanya menulis topik sesuai dengan bidang keilmuannya yakni bidang budaya, bahasa, dan pendidikan, imbau Neli.
“Ini sejalan dengan cita-cita Unnes sebagai salah satu universitas terbesar di Indonesia yang tumbuh dengan nilai-nilai lokal,” kata Neli.
Dalam workshop tersebut, pembicara lain, Wandah Wibawanto SSn MDs memberikan motivasi mahasiswa dalam membaca strategi peluang karya yang bisa lolos dan membuktikan bahwa Unnes mampu bersaing dengan karya-karya universitas besar.
Oleh karena itu, berkreativitas itu sangat diperlukan. Tanpa kreatifitas everything is nothing, ujar dosen Desain Komunikasi Visual Unnes. (Eva Rafiqoh)
from Universitas Negeri Semarang
No comments:
Post a Comment