Thursday 17 September 2015

Peminjaman Toga Wisuda, 8 Hingga 17 Oktober


Peminjaman perlengkapan wisuda bagi wisudawan periode III tahun 2015 dimulai 8-17 Oktober 2015 di Koperasi mahasiswa (Kopma) Universitas Negeri Semarang (Unnes).

Menurut Ketua Kopma Unnes Muhammad Faris P, pembayaran sewa toga Rp 125000 untuk S1 dan S2, Rp 145000 untuk S3.

“Pembayaran dapat dilayani di seluruh cabang Bank Jateng mulai 17 September 2015 dengan Nomor Rekening 2-051-18555-4 atas nama Kopma Unnes, ” katanya kepada unnes.ac.id, Kamis (17/9).

Biaya sebesar itu, imbuh dia, untuk sewa dan perawatan Rp50 ribu (untuk S1 dan S2), Rp60 ribu (untuk S3 ). Uang jaminan perlengkapan wisuda sebesar Rp 75 ribu (untuk S1 & S2), dan Rp 85 ribu (untuk S3).
“Uang jaminan akan dikembalikan setelah mengembalikan toga sesuai dengan waktu yang telah ditentukan,” jelasnya.

Adapun syarat pengambilan toga, calon wisudawan menyerahkan slip setoran rangkap dua dari Bank Jateng sebagai bukti pembayaran serta mengisi dan menyerahkan bukti peminjaman Toga yang telah disediakan.

Adapun jadwal peminjaman toga, Kopma mengaturnya sebagai berikut:
8 Oktober: PPS dan FH
9 Oktober: FIP
10 Oktober: FBS.
12 Oktober: FIS
13 Oktober: FMIPA
15 Oktober: FIK
16 Oktober: FE
17 Oktober: FT

Pengembalian toga dan pengembalian uang jaminan dapat dilakukan pada 26 Oktober-2 November.
”Pengembalian setelah 2 November, toga dianggap terbeli dan uang jaminan tidak dapat diminta kembali,” tegas Faris.

from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment