Dr Yuswo Supadmo MKes kembali menjadi Ketua Dewan Pimpinan Ikatan Alumni Resimen Mahasiswa (IARMI) Komisariat Batalyon 902 Universitas Negeri Semarang (UNNES) periode 2018-2023.
Upacara pelantikan dihadiri oleh Ketua Dewan Pimpinan IARMI Kota Semarang, Dr Nur Rochaeti SH MHum sebagai inspektur upacara, Sabtu (14/7) di Dekanat Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Kampus Sekaran Gunung Pati.
Dr Nur Rochaeti menyampaikan, kegiatan alumni Resimen Mahasiswa (Menwa) tentu tidak terlepas dari Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian.
Pada bidang pendidikan, IARMI siap melakukan publik education dalam upaya pemberdayaan masyarakat maupun meningkatkan kemampuan anggotanya untuk kualitas yang lebih baik.
Kemudian pada bidang penelitian, IARMI siap memberikan konstribusi bagi masyarakat berkaitan dengan ide-ide yang bisa dipertanggungjawabkan berdasarkan pengalaman, penelitian yang telah dilakukan dalam bidangnya.
Sedangkan pada bidang pengabdian, IARMI sebagai warga masyarakat yang peduli terhadap lingkungannya, tanggungjawab sebagai warga negara yang siap mendharmabaktikan kemampuan akademik serta keterampilan yang dimiliki masyarakat.
Nur Rochaeti berpesan agar alumni Menwa dapat berkontribusi dan siap berpartisipasi aktif dan berkoordinasi dalam gerak langkah Program Pembangunan, berdasarkan Rencana Strategis Pemerintah Kota Semarang.
Hadir Koordinator UKM Minat dan Kegemaran, Drs Kusmuriyanto MSi, dan beberapa alumni Menwa diantaranya Ridwan, Sjafrudin Djoko HN, dan Ngudiana.
Kegiatan dilanjutkan ceramah oleh Ustad Choirul Amin menyampaikan tentang pentingnya menjalin silaturahmi kepada Allah SWT maupun sesama manusia, dan diakhiri Halal Bihalal dan foto bersama antar Alumni Menwa UNNES, tamu undangan, dan seluruh anggota aktif.
from Universitas Negeri Semarang
No comments:
Post a Comment