Sebanyak enam orang utusan dari Universitas Tanjungpura (Untan) Kalimantan Barat mengunjungi Universitas Negeri Semarang (UNNES) berdiskusi tentang penerapan remunerasi Badan Layanan Umum (BLU), Selasa (12/2) di Rektorat kampus UNNES Sekaran Gunungpati.
Mereka yakni Dr Rini Sulistiawati (Wakil Rektorat II), Dra Herlasti Pujiningsih MM, Mardiana SE MM, Endah Priyanti S Hut MM, Syarif Zulkifli SE MM, dan S Nur Azizul ST.
Rombongan diterima oleh Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan Dr S Martono MSi, didampingi Kepala Biro Umum dan Hukum dan Kepegawaian Dr Sutikno, Tim Remunerasi
Amir Mahmud SPd MSi, Indah Anisykurlillah SE MSi Akt CA, Mona Subagja SPd, Junjung Sugiat, Herlina SPd, dan pejabat terkait.
Dr Rini Sulistiawati menyampaikan bahwa Untan ini menerima PK BLU November 2017, Pak Rektor Untan menyarankan mulai 2019 ini akan menerapkan remunerasi, untuk itu rombongan dari Untan ini ingin menimba ilmu untuk menerapkan remunerasi tanpa ada gejolak dikemudian hari, karena selama ini baik dosen maupun tenaga kependidikan sudah menerima tunjangan kinerja.
Dr S Martono MSi menyampaikan, UNNES sudah menerapkan remunerasi duluan yakni sudah 5 tahun yang lalu, awal penerapannya memang banyak suka dan dukanya, dengan berjalannya waktu UNNES terus berbenah untuk menyamakan persepsi tentang remunerasi.
Dr S Martono menjelaskan, di lingkungan UNNES ini sudah terintegrasi jadi sangat mendukung saat penghitungan remunerasi. Untuk lebih jelasnya nanti dipaparkan oleh Amir Mahmud SPd MSi (Tim remunerasi) dan Mona Subagja SPd (UPT TIK).
from Universitas Negeri Semarang
No comments:
Post a Comment