Wednesday 25 April 2018

Juarai Kompetisi Menyanyi Tingkat Kampus, Vina Akan Maju ke Peksimida

Suaranya yang kuat, ekspresif, menguasai lagu, serta berpenampilan anggun mencuri perhatian juri. Alvina Oktinita Putri, mahasiswa semester dua Program Studi Pendidikan Seni Musik Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Semarang meraih juara I kategori lagu pop dalam Final UNNES Singing Competition 2018 yang digelar fakultas yang sama, Senin (23/4) malam, di gedung pertunjukan B6 kampus Sekaran, Gunungpati, Semarang.

Ada dua kategori yang dilombakan, yakni pop dangdut untuk putra dan putri. Juri adalah Eko Agus Kandung, M Muttaqin, Ratih Pratiwi, Abdulrachman, dan Antonius EN. Sebelum malam final, audisi diikuti 85 peserta. Panitia berhasil menjaring 8 finalis kategori pop dan 6 finalis untuk dangdut.

Sebelum tampil dalam babak final, finalis mengikuti pelatihan selama dua hari di kampus Sekaran. Pada malam final, juara I untuk kategori pop putra diraih Faris Al Hasbi, juara I kategori dangdut putra oleh Megananda, dan juara I dangdut putri diraih Diana Elvira Ochtaviani.

Wakil Dekan III FBS Syahrul Syah Sinaga dalam sambutannya mengatakan, hasil kompetisi ini akan mewakili UNNES dalam Pekan Seni Mahasiswa Daerah (Peksimida) menuju Pekan Seni Mahasiswa Nasional (Peksiminas) yang akan digelar Oktober mendatang.


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment