Rektor Universitas Diponegoro Prof Sudharto P Hadi mengatakan, tahun
ini Undip terpilih sebagai tuan rumah Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional
(PIMNAS) 2014.
Hal itu diungkapkannya saat agenda coffe morning di rumah dinas rektor Jl Imam Bardjo, Pleburan Semarang, Selasa (07/01/2014).
Menurut Prof Dharto, keputusan tersebut diambil setelah tim dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) melakukan visitasi ke Undip beberapa waktu lalu.
"Undip memiliki kesiapan yang baik dalam hal akomodasi. Kami telah menyediakan rusunawa, gedung LPMP, eks APDN, diklat koperasi dan diklat agama untuk kebutuhan peserta Pimnas yang mencapai 2.500 mahasiswa," katanya.
Dia mengatakan, keputusan tersebut juga mendapat dukungan dari Gubernur Jateng Ganjar Pranowo dan Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi.
Sumber: TribunJateng
Hal itu diungkapkannya saat agenda coffe morning di rumah dinas rektor Jl Imam Bardjo, Pleburan Semarang, Selasa (07/01/2014).
Menurut Prof Dharto, keputusan tersebut diambil setelah tim dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) melakukan visitasi ke Undip beberapa waktu lalu.
"Undip memiliki kesiapan yang baik dalam hal akomodasi. Kami telah menyediakan rusunawa, gedung LPMP, eks APDN, diklat koperasi dan diklat agama untuk kebutuhan peserta Pimnas yang mencapai 2.500 mahasiswa," katanya.
Dia mengatakan, keputusan tersebut juga mendapat dukungan dari Gubernur Jateng Ganjar Pranowo dan Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi.
Sumber: TribunJateng
No comments:
Post a Comment