Friday 24 January 2014

Mapolsek Diserang Banjir, Belasan Tahanan Diungsikan

SEKITARUNNES.COM, SEMARANG - Sebanyak 15 tahanan Polsek Semarang Utara terpaksa dievakuasi dan diungsikan ke ruang tahanan Polrestabes Semarang, menyusul genangan di ruang tahanan akibat hujan yang turun sepanjang Rabu (22/1/2014) hingga Kamis (23/1/2014).

Kapolsek Semarang Utara, Komisaris Budiman Gultom mengatakan, genangan air di lantai ruang tahanan mencapai 30 cm.

"Halaman polsek tergenang sekitar 50 centimeter," katanya.

Markas Polsek Semarang Utara berada di kawasan Kota Lama yang digenangi banjir akibat curah hujan tinggi.

"Dipindah agar tahanan tidak sakit," katanya.

Menurut dia, pemindahan tersebut telah seizin Kapolrestabes Semarang. Ia menjelaskan jika banjir surut maka para tahanan ini akan kembali ke Polsek Semarang Utara.
Selama dalam pemindahan, hak-hak para tahanan tetap terjamin.

Adapun para penghuni tahanan Polsek Semarang Utara tersebut merupakan tersangka berbagai tindak kriminalitas seperti pembunuhan, perampokan, perampasan, dan sebagainya.


Sumber : tribunnews.com

No comments:

Post a Comment