Universitas Negeri Semarang (UNNES) bersama perusahaan Indonesian Power menyerahkan bantuan berupa oven dan alat presto kepada pengusaha bandeng presto di Kelurahan Tambakrejo, Gayamsari Semarang, Kamis (6/9).
Awalnya wilayah RT05/03 merupakan daerah langganan banjir rob. Setelah diadakan penyaluran bantuan oleh UNNES, wilayah ini berkembang menjadi kampung tematik bandeng. Suhartono selaku pemilik usaha “Putri Laut” mengatakan produktivitas perusahaan meningkat sehingga memperluas lapangan pekerjaan, imbasnya jumlah konsumen semakin membludak.
Bantuan senilai 25 juta diserahkan oleh Darmawan HS selaku SPS Keamanan & Humas Indonesian Power unit Semarang. Dirinya berharap bantuan tersebut dimanfaatkan semaksimal mungkin sehingga pendapatan warga terus meningkat, karena inilah bukti kepedulian Indonesian Power kepada masyarakat.
Lurah Tambakrejo Zairin mengaku gembira daerahnya mendapat perhatian dari UNNES dan Indonesian Power.
“Saya senang kampung Tambakrejo dikembangkan dan warga bisa mempunyai pendapatan. Semoga UKM-UKM lain di Kelurahan Tambakrejo juga dapat bantuan,”tuturnya.
Pendamping Kampung Tematik UNNES Drs Sunyoto MSi menyampaikan UNNES akan selalu memberikan pendampingan teknis yang berkelanjutan.
“Kedepannya selain mendampingi kami juga mengembangkan alat-alat yang sudah ada, sehingga kebutuhan pasar tercukupi dengan sarana prasarana yang ada, serta berkualitas tinggi,”ujarnya.
NidaMR (Student Staff)
from Universitas Negeri Semarang
No comments:
Post a Comment