Friday, 11 January 2019

Perayaan Natal Paguyuban Kristiani UNNES Berlangsung Penuh Hikmat

Paguyuban Warga Kristiani Universitas Negeri Semarang (UNNES) menyelenggarakan ibadah dan perayaan natal, Jumat (11/1) di gedung LP2M kampus UNNES Sekaran.

Perayaan ini diikuti oleh ratusan Warga Kristiani UNNES yang terdiri dari dosen, tenaga kependidikan (tendik), mahasiswa, pensiunan, dan alumni UNNES.

Kegiatan yang mengusung tema “Hikmat Bagi Kita Semua” ini, dihadiri oleh Rektor UNNES Prof Dr Fathur Rokhman MHum dan Wakil Rektor Bidang Akademik  Prof Dr Zaenuri SE MSi Akt.

Namun karena tugas lembaga, setelah menyempatkan diri menyapa Warga Kristiani, Rektor UNNES melanjutkan kegiatan berikutnya.

Dalam sambutan pembukanya, Prof Zaenuri mengucapkan selamat hari natal bagi semua Warga Kristiani UNNES dan selamat tahun baru bagi seluruh Warga UNNES.

“Selamat hari natal dan tahun baru. Mari berharap di tahun baru ini, mudah-mudahan kita menjadi lebih baik kedepannya, baik kesejahteraannya, keluarganya dan karya-karyanya,” jelas Guru Besar FMIPA tersebut.

Masa kini adalah harapan, imbuhnya, masa lalu adalah kenangan, apa yang kita lakukan hari ini berpengaruh pada masa depan, hidup itu harus inovasi. Semoga Tuhan selalu memberikan yang terbaik.


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment