Departemen Bakat dan Minat Bidikmisi Scholarship Community (BSC) Universitas Negeri Semarang (UNNES), Sabtu (1/10) adakan mahasiswa baru bidikmisi Unnes 2016 sekaligus membuka serangkaian acara Semarak Bidikmisi yang akan diadakan beberapa bulan ke depan.
Menurut Ketua Penyelenggara Faridah Eriyaningsih mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia, kegiatan ini mengambil tema “Gelora Bidikmisi dengan Semangat Berprestasi”. Tujuan dari tema ini supaya mahasiswa bidikmisi bersama-sama bersemnagat untuk menggelorakan prestasi dan mimpi-mimpinya di universitas konservasi ini.
Pembukaan Semarak Bidikmisi ini diikuti oleh 1440 mahasiswa bidikmisi UNNES 2016. Maskot dari kegiatan ini adalah si paus ungu bernama Whelly yang melambangkan kecerdasan.
Dengan adanya kegiatan ini kami berharap supaya mahasiswa bidikmisi lebih mengakrabkan diri dengan lingkungan UNNES dan sesama mahasiswa bidikmisi sebagai satu keluarga.
from Universitas Negeri Semarang
No comments:
Post a Comment