Mohammad Faris Fauzan mahasiswa jurusan Teknik Kimia Fakultas Teknik (FT) dan HestyAlya Utami mahasiswa Ilmu Hukum Fakultas Hukum (FH) Universitas Negeri Semarang (UNNES) meraih juara II di ajang pemilihan Denok Kenang Kota Semarang tahun 2017, Minggu (16/7) di Krakatau Ballroom, Hotel Horison.
Fauzan dan Hesty awalnya harus berkompetisi dengan 300 peserta lebih dalam audisi tes tertulis dan catwalk. Mereka akhirnya berhasil masuk kedalam 25 pasang finalis denok dan kenang. Finalis kemudian dikarantina dan mendapat berbagai materi seperti pengetahuan umum, adibusana, adisalira, kepariwisataan, dan kebudayaan dan masih banyak lagi.
Setelah karantina Fauzan, Hesty , dan peserta lainnya harus melewati proses test dengan materi yang diberikan saat karantina dan diwawancarai oleh tim juri. Al hasil pada acara grand final , mereka berdua lolos kebabak enam besar dan meraih juara dua Denok Kenang Kota Semarang.
Kepada unnes.ac.id, Fauzan mengungkapkan setelah terpilih , harapannya bisa menjadi role model yang positif bagi masyarakat khususnya teman sebaya untuk memajukan pariwisata Kota Semarang dan pro aktif dalam kegiatan-kegiatan terkait yang diadakan oleh pemerintah Kota Semarang.
Hadiah diserahkan langsung oleh Wakil Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu, Ketua Tim Penggerak PKK Kota Semarang Kriseptiana serta Kepala Dinas Pariwisata, dan Kebudayaan Kota Semarang Masdiana Safitri.
Kontributor : Angga Novian Pratama (Student Staff)
from Universitas Negeri Semarang
No comments:
Post a Comment