Sunday 24 July 2016

Linpranas Lahirkan Alat Peraga Inovatif


Untuk kedua kalinya, Fakultas Matetatika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Semarang (UNNES) menyelenggarakan Lomba Inovasi Praktikum dan Alat Peraga MIPA Nasional (Linpranas) di gedung D5 FMIPA UNNES, Minggu (24/6).

Lomba ini terdiri dari dua kategori, yaitu (1) kategori Siswa SMP/MTs dan Guru, (2) Kategori Mahasiswa. Adapun tujuan lomba ini untuk memacu lahirnya inovasi alat peraga serta menampilkan inovasi praktikum di bidang MIPA.

Peserta yang mengikuti lomba ini dari Universitas Lampung, Universitas Jember, Universitas Muhamadiyah Jakarta, STKIP PGRI Tulungagung, Universitas Negeri Makasar dan Universitas PGRI.

Pemenang katagori mahasiswa dalam lomba ini Novitiyono Wisnu H dengan membuat alat “Gerak Lurus Berubah Benturan” dari Universitas Lampung. Dan juara untuk katagori kategori Siswa SMP/MTs dan Guru dimenangkan oleh Wahyudi SPd dari SMPN 1 Rakit Banjarnegara.

Pemenang mendapatkan Piala Rektor UNNES, piagam, dan uang pembinaan. Saat menutup acara ini Dekan FMIPA UNNES Prof Dr Zaenuri menyampaikan,” Untuk menciptakan pembelajaran yang bermakna dan menarik diperlukan inovasi alat peraga”.

“Alat peraga di lingkungan siswa yang dapat merangsang siswa untuk belajar,memahami karakteristik siswa, menentukan tujuan pembelajaran, menentukan penghubung antara pengetahuan, keterampilan, dan prilaku siswa dengan tujuan yang akan dicapai melalui pembelajaran, menetukan metode dan format media yang cocok atau tepat, menggunakan media, melibatkan siswa untuk berpartisipasi dalam pembelajaran,”katanya.

Ketua panitia Linpranas 2016 Parmin SPd MPd berharap,”Linpranas ke-2 ini mampu mendorong mahasiswa dan guru MIPA untuk berinovasi membuat alat peraga yang lebih menarik guna menjawab tantangan kemajuan teknologi akan datang,”pungkasnya.

from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment