Tuesday 3 September 2019

Dosen FIK UNNES Berikan Edusport Pada Instruktur Senam Aerobic

Fakultas Ilmu Keolahragaan bekerja sama dengan LKP St.Anna mengadakan pelatihan “Edusport Instruktur Senam Aerobic Bereputasi Internasional” pada Sabtu,31 Agustus 2019.

Para instruktur senam aerobic dari berbagai wilayah di Kota Semarang berkumpul untuk belajar bersama mengenai Effective Communication and How to Lead a Class in English yang disampaikan oleh Fatona Suraya MA MPd, selaku dosen mata kuliah komunikasi olahraga, FIK UNNES.

Menurut Fatona Suraya,  masih banyak instruktur yang masih kurang menyadari pentingnya kemampuan Bahasa Inggris sebagai bekal dalam menghadapi Era disrupsi.

“Kemampuan berkomunikasi secara verbal dalam memimpin kelas (aerobic dance) masih belum menjadi perhatian para instruktur,” kata Suraya.

Menurut Ketty Mayer, instruktur aerobic profesional asal Minessota (USA), kemampuan verbal instruktur merupakan salah satu kunci utama sukses. Utamanya dalam memimpin kelasnya. Seorang instruktur hendaknya selalu mengawali dengan a great introduction.

Lebih lanjut Fatona Suraya mengajak para instruktur untuk dapat leading their class in English and practice memberi short introduction. Adanya edukasi diharapkan mampu meningkatkan kesadaran instruktur untuk mulai menginklusikan Bahasa Inggris dalam kelas (baik saat introduction,cueing, menjelaskan program latihan maupun saat memberikan motivasi kepada member).

Ketua Pengabdian Prof Soegiyanto KS memberikan materi terkait “Instruktur dan Capaian Member”. Seluruh instruktur nampak sangat antusias mengikuti pelatihan dan sangat aktif dalam menanyakan pertanyaan sesuai dengan pengalaman mereka saat melatih.

Materi ketiga mengenai penyusunan program pengemasan latihan dengan apik yang disampaikan  oleh Dr Setya Rahayu Wakil Dekan  Bidang Akademik FIK. Melalui pelatihan ini diharapkan dapat meningkatnya kesadaran instruktur dalam menginklusikan bahasa Inggris saat memimpin kelas dan meningkatnya pemahaman instruktur mengenai penyusunan program latihan.


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment