Tuesday 22 March 2022

Pemantapan Anggota Pemula, MAHAPALA UNNES Lakukan Rafting di Sungai Elo Progo

MAHAPALA Universitas Negeri Semarang (UNNES) melakukan kegiatan Rafting di Sungai Elo Progo, Magelang. Kegiatan ini merupakan pemantapan dari divisi Rafting untuk jenjang pemula Angkatan XLII dan madya Angkatan XLI.

Setiap jenjang memiliki target sendiri, seperti di jenjang pemula targetnya adalah sebagai pendayung, sedangkan di jenjang madya targetnya adalah sebagai skeeper atau pengemudi perahu.

Di hari pertama, MAHAPALA melakukan pengarungan di Sungai Elo. Tim dibagi menjadi 2, angkatan XLII melakukan praktek renang jeram dan teknik penyebrangan, sedangkan angkatan XLI melakukan pengarungan 2 kali untuk berlatih skipper.

Terdapat 3 tim perahu dan 1 inflate setiap perahu berisi 5 orang, gunanya untuk membatasi.

“Ini arung jeram pertama bagi saya. Sangat seru, apalagi saat mengenai jeramnya membuat saya auto berteriak senang”, kata Nabila salah satu anggota angkatan XLII.

Di hari kedua, MAHAPALA melakukan pengarungan di Sungai Progo dengan 3 tim perahu dan 1 tim inflate. Untuk pengarungan sungai Progo membutuhkan waktu kurang lebih 4 jam.

Di Sungai Progo terdapat jeram es, jeram tersebut cukup berbahaya sehingga diarea tersebut terdapat jalur rescue menuju persawahan warga.

Sungai Progo sendiri tidak terlalu banyak memiliki jeram, namun sekalinya ada jeramnya besar dan relative panjang.

Sungai Progo merupakan salah satu sungai yang panjang. Sehingga membutuhkan banyak tenaga untuk mengarungi sampai titik finish.

Harapannya, untuk kedepan kami dapat terus melakukan kegiatan-kegiatan untuk menikmati alam tanpa merusaknya.

 


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment