Dharma Wanita Persatuan Universitas Negeri Semarang (DWP UNNES) menjalin sinergi dengan Agrianita IPB University melalui sharing sesion. Ketua Dharmawanita UNNES Dr Barokah Isdaryanti Fathur Rokhman bersama rombongan diterima oleh ketua Agrianita IPB University Retna Widyawati, Kamis 23/9.
Kegiatan diawali dengan saling mengenalkan struktur organisasi DWP UNNES dan Agrianita IPB University.,Dalam kunjungan ini, Ketua DWP UNNES bersama Ketua Agrianita IPB University serta rombongan melakukan kampus tour.
Dr Barokah Isdaryanti Fathur Rokhman MPd menyampaikan kunjungan ke IPB University bertujuan menjalin kerja sama untuk saling mengingspirasi, memperkuat dan mewujudkan program-program DWP UNNES.
“Saya bersama rombongan DWP dari UNNES datang ke IPB University untuk saling belajar, berbagi, menginspirasi dan tentunya menjalin tali kekeluargaan dengan DWP IPB,” ujar Dr Barokah.
Selain itu, Dr Barokah dan Ibu Neno saling bertukar informasi terkait program kerja. Dr Barokah menyampaikan, DWP UNNES memiliki kesamaan dalam berbagai program kerja Agrianita IPB University.
“Kami sama sama membantu mengsosialisasikan hasil-hasil pembelajaran, penelitian dan pengabdian para dosen serta mahasiswa pada masyarakat,” ucap Ketua DWP UNNES.
Ketua DWP UNNES berharap jalinan sinergi ini dapat menciptakan program baru dan memberikan manfaat kepada kedua pihak.
from Universitas Negeri Semarang
No comments:
Post a Comment