Sunday, 24 May 2020

Rektor UNNES Menjadi Imam dan Khatib Salat Idul Fitri di Rumah dengan Topik “Idul Fitri di Masa Pandemi Momen Membangun Keilmuan” Dilanjutkan Open House lewat Daring

Rektor Universitas Negeri Semarang Prof Dr Fathur Rokhman melaksanakan Salat Idul Fitri 1441 H di rumah bersama keluarga, Minggu (24/5) pagi.

Meskipun Salat Idul Fitri dilakukan di rumah tetap tidak mengurangi kekhusyukan salat Idul Fitri di tengah pandemi Covid-19. Rektor beserta keluarga tetap menjaga jarak sesuai protokol kesehatan dalam melakukan ibadah salat Idul Fitri.

Usai menjadi Imam, dalam khotbahnya yang bertema “Idul Fitri di masa pandemi momen membangun keilmuan”, Rektor UNNES menyampaikan bahwa Lebaran di masa pandemi menjadi momentum untuk menuju kebaikan dengan produktif meningkatkan keilmuan.

“Mari lebaran ini kita jadikan momentum peningkatan ilmu, di rumah perbanyak membaca tingkatkan literasi. Semoga kita semakin baik dan mendapatkan berkah ” ujar Prof Fathur Rokhman.

Setelah melakukan salat Idul Fitri, pukul 10.10 WIB, Rektor UNNES didampingi Ibu mengadakan open hause secara Daring. Hadir dalam open hause bersama Rektor, Wakil Rektor, Ketua dan Skretaris Senat, Kepala dan Sekretaris Majelis Profesor, Dekan, Direktur Pascasarjana, Kepala dan Sekretaris Lembaga, Kepala Badan, Kepala Biro, Wakil Dekan, Kepala UPT, Staf Ahli dan jajaran pimpinan lain.

Open house diisi acara ramah tamah bersama Rektor, tausiah oleh Drs Anwar Haryono dan doa yang dipimpin oleh Dr Achmad Rifai Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan.

Rektor UNNES dalam open house menyampaikan pentingnya komunikasi dan silaturahmi di masa pandemi meski secara Daring.

“Pandemi Covid-19 sudah terjadi bukan hanya di Indoneaia namun sudah secara global, namun kita harus tetap menjalin komunikasi dan silaturahmi meski secara Daring. Semoga melalui silaturahmi kita dipanjangkan umur dan diberi keberkahan,” kata Prof Fathur Rokhman.


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment