Friday 7 February 2020

Universitas Jambi Studi banding Ke UNNES

Universitas Jambi (UNJA) melakukan studi banding ke Universitas Negeri Semarang (UNNES) tentang implementasi remunerasi, dan pusat bisnis.

Rombongan dipimpin oleh Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan Dr Sahuri Lasmadi SH MHum beranggotakan Dr Jefri Marzal MSc, A Nur Budi U, dan Suparjo diterima Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan UNNES Dr S Martono, Jumat (7/2) di Rektorat Sekaran Gunungpati.

Hadir Junjung Sugiat SIP, Dr Amir Mahmud SPd MSi, Moh Khoiruddin SE MSi, Mona Subagja SPd, Agung Wiyanto SPd dan pejabat terkait di lingkungan UNNES.

Dr S Martono menyampaikan, sudah banyak perguruan tinggi yang belajar tentang remunerasi ke UNNES karena kebetulan UNNES ini duluan menerapkan remunerasi.

“Siapapun itu baik perguruan tinggi negeri maupun swasta dan lembaga pemerintah tak masalah, malah menjadi berkah bagi UNNES,” kata Dr S Martono.

Sementara itu Dr Sahuri Lasmadi menyampaikan, UNJA ini sudah dua kali ke UNNES, kali ini untuk memperdalam tentang implementasi remunerasi dan pusat bisnis, karena di UNNES ini sudah menerapkan duluan.

Setelah pembukaan, kegiatan dilanjutkan dengan paparan tentang implementasi remunerasi dan pusat pengembang bisnis yang ada di UNNES oleh Dr Amir Mahmud. Kemudian, dilanjutkan tanya jawab.


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment