Monday 24 February 2020

Tiga hari lagi, Pendaftaran SNMPTN 2020 Ditutup

Laman resmi Lembaga Masuk Perguruan Tinggi Negeri (LTMPTN) Mengumumkan Penutupan Pendaftaran SNMPTN 2020. Sesuai dengan informasi sebelumnya, Proses Penerimaan Mahasiswa Baru Perguruan Tinggi Negeri (PTN) melalui jalur SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri) 2020 akan segera ditutup tiga hari lagi, jadwal Pendaftaran SNMPTN 2020 dimulai tanggal 14 Febuari (pukul 14.00) sampai dengan tanggal 27 Febuari 2020 (pukul 23.59).

Pastikan siswa sudah melakukan finalisasi Pendaftaran dan dilanjutkan dengan mencetak Kartu Tanda Peserta sebagai bukti Peserta SNMPTN 2020, bagi pendaftar SNMPTN 2020 yang ingin mengambil prodi bidang olahraga atau seni, jangan lupa siapkan portofolio terbaik.

Ada 85 perguruan tinggi negeri yang tersebar di seluruh Indonesia bisa jadi pilihan salah satunya Universitas Negeri Semarang (UNNES). Untuk melihat Informasi lengkap Daya Tampung SNMPTN UNNES 2020 bisa mengunjungi laman web.snmptn.ac.id/ptn/356 dan Informasi Penerimaan Mahasiswa Baru UNNES di laman penerimaan.unnes.ac.id.


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment