Friday 24 May 2019

Dr Dana Kenalkan Kegiatan Olahraga Sederhana Bagi Anak-anak

Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Universitas Negeri Semarang (UNNES) bekerjasama dengan Trnava University menghadirkan Dr Dana Masarykova sebagai narasumber dalam kegiatan Guest Lecturer, Rabu (22/5).

Dalam kunjungannya doktor yang memiliki latar belakang ilmu keolahragaan ini mengajak para mahasiswa FIP untuk berpartisipasi menerapkan kegiatan sederhana yang efektif melatih motorik kasar anak usia dini di Lapangan Gedung A2, setelah memaparkan materi tentang bagaimana menerapkan kegiatan olah tubuh untuk anak-anak.

Praktik yang diajarkan doktor asal Slovakia ini dapat dilakukan di dalam maupun luar ruangan dengan menggunakan media yang mudah ditemukan, seperti koran bekas. Beberapa mahasiswa bahkan mengakui kegiatan sederhana tersebut belum pernah terlintas sebelumnya, padahal sangat mudah diterapkan untuk anak.

Dr Dana juga memberikan tips bagaimana mengajak anak berolah tubuh. Salah satunya tidak dianjurkannya anak-anak diatas 3 tahun  berolah tubuh dengan gerakan merangkak seperti bayi, karena akan melukai lutut mereka. Anak-anak dianjurkan merangkak terbalik dengan menggunakan kedua tapak kaki dan telapak tangan (seperti laba-laba) sebagai tumpuan mereka dalam melatih keseimbangan. Hal ini menjadi kegiatan menantang yang biasanya disukai oleh anak.

Terakhir Dr Dana menyampaikan bahwa kegiatan yang bermakna bagi anak adalah bagaimana menciptakan kegiatan yang menyenangkan tapi juga terdapat pembelajaran di dalamnya. Ketika anak senang dan tujuan tercapai, maka disitulah esensi dari pembelajaran yang sesungguhnya.

NidaMR (Student Staff)


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment