Monday 5 September 2016

Ketua LP3: Ada Lima Kunci dalam Bekerja

Bekerja merupakan salah satu syarat wajib bagi kita untuk bisa menjalani hidup. Tidak hanya bekerja saja, namun juga harus punya tekad dan niat yang baik, bersungguh-sungguh dan harus memiliki motivasi yang tinggi untuk bisa berhasil.

Untuk itu ada lima kunci sukses dan ditambah satu dalam melaksanakan pekerjaan sehari-hari.

Ketua Lembaga Pengembangan Pendidikan dan Profesi Universitas Negeri Semarang (UNNE) Dr Abdurrahman MPd menyampaikan motivasi itu saat menjadi pembina apel, Senin (5/9) di rektorat kampus Sekaran.

Menurut Dr Abdurrahman, ke lima kunci sukses itu yakni bekerja dengan keras, bekerja cerdas, bekerja iklas, bekerja dengan mawas diri, dan bekerja dengan tuntas, serta dilaksanakan dengan senang hati.

 


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment