Tuesday 16 June 2020

627 Wisudawan Ikuti Upacara Wisuda Secara Daring Pertama kali di UNNES

Universitas Negeri Semarang (UNNES) mengadakan wisuda ke 102 tahun 2020 secara Daring. Pelaksanaan Wisuda ke 102 tahun 2020 merupakan upacara wisuda secara daring yang dilaksanakan UNNES untuk pertama kali. Hal ini dilakukan atas adanya kebijakan dari Kemendikbud, Kemenkes, dan Edaran Walikota Semarang untuk pencegahan penyebaran Covid-19, Selasa (16/6) Pagi.

Rektor UNNES Prof Fathur Rokhman M Hum dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada wisudawan sekaligus berharap kontribusi wisudawan UNNES dalam mengaplikasikan keahliannya secara professional.

“Wisuda ini merupakan wisuda virtual pertama kali yang dilakukan UNNES. para peserta wisudawan berada dirumah masing-masing dengan didampingi orang tua. Saya mengucapkan selamat dan sukses kepada seluruh wisudawan atas keberhasilan Saudara menyelesaikan serangkaian proses akademik di UNNES, Rumah Ilmu Pengembang Peradaban. Wisuda ini bukanlah muara akhir dari sebuah perjalanan, karena saudara-saudara masih akan terus dituntut untuk mengaplikasikan keahliannya dan terus belajar untuk dapat berkontribusi secara maksimal dalam meningkatkan taraf kehidupan masyarakat luas secara profesional,” kata Prof Fathur Rokhman.

Beliau juga menyampaikan, apresiasi atas peran serta mahasiswa dalam memajukan UNNES melalui prestasi dan reputasi . UNNES menorehkan berbagai prestasi dan reputasi, yaitu: (1) Akreditasi Unggul; (2) Perguruan Tinggi Terbaik Peringkat ke-10 Nasional, 22 Asia Tenggara, 120 Asia, 606 Dunia versi 4ICU; (3) Peringkat 14 Nasional dan 2.305 Dunia versi Webometric; (4) Kampus Berbintang 2 versi QS Stars Rating System (5) Sertifikasi Internasional AUN-QA (Prodi PBSI, Biologi, PJKR, Ekonomi Pembangunan); 6) Kampus Favorit ke-5 SNMPTN 2020; (7) Peringkat 7 Indonesia dan 71 Dunia dalam UI Greenmetric; (8) Wajar Tanpa Pengecualian 10 kali berturut-turut; (9) Terbaik II kategori PTN BLU; (10) Kampus Bereputasi Positif di Media (59,3%); (11) Peringkat ke78 Dunia dalam Media Sosial.

Prof Fathur menegaskan dengan semangat Rumah Ilmu Pengembang Peradaban UNNES melakukan evolusi dengan integritas memberikan peran keilmuan,nilai, kebudayaan, dan peradaban.
“Sebagai sebuah Institusi Pendidikan Tinggi, UNNES telah menyiapkan para lulusannya dengan menumbuhkan benih kepemimpinan, memperkuat pohon kepemimpinan, merangkai jejaring pohon kepemimpinan, menghadapi terpaan badai, serta menyemai tunas kepemimpinan baru. Prinsip ini disemaikan, ditanam, serta ditumbuhkan di kampus UNNES, agar buahnya dapat dipetik dan dirasakan oleh masyarakat kelak di kemudian hari untuk menjadi SDM Unggul,” kata Prof Fathur.

Lebih lanjut, Beliau mengatakan UNNES berkomitmen kuat menghadirkan berbagai lompatan-lompatan inovasi yang menghasilkan SDM yang berkiprah dan berkontribusi pada era disrupsi sekaligus menjadi bagian dari kemajuan pada era Revolusi Industri 4.0 dan Society 5.0.

“Seseorang harus memiliki multi kecakapan sebagai bekal untuk menghadapi berbagai tantangan. Dengan demikian, SDM yang memiliki karakter unggul, kemampuan berpikir tingkat tinggi, kecerdasan majemuk, soft skills, dan pembelajar seumur hidup akan lahir berkat multi-kecakapan yang terus ditumbuhkan. Kami berusaha sepenuh hati agar saatnya nanti warga dunia akan mengenal UNNES karena reputasi sivitas akademiknya di kancah pergaulan global,” kata Rektor UNNES.

Rektor juga memberikan pesan kepada mahasiswa agar menjaga nama UNNES untuk terus melekat dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

“Berbekal Ipteks yang telah diperoleh selama kuliah di UNNES, saya berharap para wisudawan dapat menampilkan diri sebagai pribadi yang berprestasi dan berkarakter. Dengan cara seperti itu, Saudara akan menempatkan diri Anda sebagai calon pemimpin bangsa pada masa mendatang yang makin cemerlang. Makin cemerlang prestasi dan reputasi Saudara, prestasi dan reputasi UNNES-pun akan jaya. UNNES dan masyarakat menunggu kiprah Saudara semua. Kesuksesan Saudara adalah kesuksesan UNNES, dan sekaligus kesuksesan bangsa Indonesia,” tegas Prof Fathur.

Pada Laporannya Wakil Rektor Bidang Akademik Prof Dr Zaenuri menyampaikan, wisuda ke 102 diikuti oleh 627 orang.

“Terdapat 627 peserta wisuda saat ini yang terdiri atas 9 orang Doktor, 57 orang Magister, 558 orang Sarjana, 3 orang Diploma. Dengan rincian peserta dari Pascasarjana (S3 dan S2) 66 orang, Fakultas Ilmu Pendidikan (S1) 80 orang, Fakultas Bahasa dan Seni (S1) 118 orang, Fakultas Ilmu Sosial (S1) 48 orang, Fakultas Matematika dan IPA (S1 dan D3) 66 orang, Fakultas Teknik (S1) 46 orang, Fakultas Ilmu Keolahragaan (S1) 81 orang, Fakultas Ekonomi (S1) 78 Orang, Fakultas Hukum (S1) 44 Orang. Pada wisuda ke 102 ini rata rata IPK Untuk S1 (3,48), S2 (3,71), S3 (3.85), D3 (3,48). IPK tertinggi S1 (3,93) diraih oleh Sari Lestari dari Pendidikan Akutansi Fakultas Ekonomi dengan lama studi 8 Semester,” Terang Prof Zaenuri.

Prof Zaenuri juga membacakan lulusan terbaik masing-masing fakultas. Lulusan terbaik Fakultas Ilmu Pendidikan diraih oleh Ayu Kristiyaningsih Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar dengan IPK (3,90), Fakultas Bahasa dan Seni daraih oleh Siti Aminah Prodi Pendidikan Bahasa Jepang dengan IPK (3,90), Fakultas Ilmu Sosial diraih oleh Aditya Firmansyah Prodi Geografi IPK (3,86), Fakultas Matematika Ilmu Pengetahuan Alam diraih oleh Marathur Rodhiyah Prodi Fisika IPK (3,80), Fakultas Teknik diraih oleh Amirul Mahmud dari Prodi Pendidikan Teknik Elektro IPK (3,87), Fakultas Ilmu Keolahragaan diraih Kunta Indra Atmaja Prodi Pend. Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi IPK (3,80), Fakultas Ekonomi diraih oleh Sari Lestari Prodi Pendidikan Akuntansi IPK (3,93). Fakultas Hukum diraih oleh Muhammad Thaufik Hidayat IPK (3.85). Progam Doktor (S3) diraih Jerizal Petrus Prodi Pendidikan, Bimbingan dan Konseling S3 dengan IPK (3,94), dan Program Magister (S2) diraih oleh Fandilla Susanti Prodi Ilmu Hukum S2 dengan IPK (3,97).


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment