Monday 24 July 2017

Jalur Seleksi Mandiri Unnes, Tidak Semua Bayar SPI

Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI) diberlakukan bagi mahasiswa baru Universitas Negeri Semarang (UNNES) yang diterima melalui jalur Seleksi Mandiri. Penerapan sistem SPI ini berdasarkan Peraturan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi No. 39 Tahun 2017 pasal 8 tentang Biaya Kuliah Tunggal dan Uang Kuliah Tunggal pada PTN di Lingkungan Kemenristekdikti.

Kepala Pusat Humas UNNES Hendi Pratama MA mengungkapkan, SPI bukanlah kewajiban, pembayaran SPI bersifat sukarela. Dalam formulir isian, calon mahasiswa baru diberi kebebasan untuk mengisi jumlah SPI. Bahkan ada beberapa calon mahasiswa baru yang berprestasi namun kurang beruntung dalam bidang ekonomi, tidak bayar SPI

Jadi, SPI tidak wajib. Sifatnya sukarela. Kalau memang ada orang yang memiliki harta berlebih dan berniat menyumbang untuk UNNES, kenapa kita tidak terima?

Hendi menambahkan, animo masyarakat sangat tinggi ika dibanding tahun lalu. Kali ini terjadi peningkatan signifikan, dari sejumlah 13.532 peserta yang mengikuti ujian, hanya 2.215 orang yang diterima melalui jalur Seleksi Mandiri.


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment