Thursday 29 October 2015

Rektor Serahkan SK CPNS

Rektor Universitas Negeri Semarang (Unnes) Prof Dr Fathur Rokhman MHum menyerahkan Surat Keputusan Pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dosen dilingkungan Unnes. Secara simbolik Rektor Unnes menyerahkan SK CPNS kepada dua dosen di ruang 405 Rektorat Unnes, Rabu (28/10).

Drs Anwar Haryono MPd selaku Kepala Biro Administrasi Umum dan Kepegawaian mengatakan, SK CPNS seharusnya diberikan kepada 83 Calon Pegawai Negeri Sipil yang telah lolos dalam seleksi penerimaan dosen Unnes tahun 2015. Terdapat lima SK CPNS yang belum turun dan satu SK yang harus direvisi, sehingga hari ini yang diserahkan 77 SK CPNS.

Rektor Unnes dalam sambutannya mengingatkan, pentingnya bersyukur dengan jalan menjadikan pribadi profesional yang selalu mengasah kompetensi keilmuan dan bermartabat dalam berperilaku. Penerimaan SK CPNS bukan tujuan akhir melainkan awal pengabdian dan perjuangan. “Berbagai tahapan telah menunggu termasuk proses menjadi PNS. Unnes menunggu kiprah semua dosen muda. Kenalkan Unnes melalui publikasi ilmiah baik nasioanal maupun internasional,” tutur Prof Fathur Rokhman.


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment