Tuesday 9 March 2021

Wisuda Ke-105 UNNES, Rektor Sampaikan Kegemilangan Alumni Dan Mahasiswa sebagai Kegemilangan Universitas

Universitas Negeri Semarang menyelenggarakan wisuda ke-105 di awal tahun 2021. Wisuda pada periode ini masih dilaksanakan secara luring dan daring karena pandemi covid-19 yang belum berakhir, Selasa (9/3).

Rektor UNNES Prof Dr Fathur Rokhman MHum dalam sambutanya menyampaikan rasa setiap kali memimpin upacara wisuda karena mahasiswa telah bertumbuh dewasa menjadi pribadi cerdas dan kompeten dalam bidang ilmu masing-masing serta siap mengabdikan diri bagi masyarakat, bangsa, dan negara.

“Insya Allah dengan rahmat Tuhan Yang Maha Esa, saudara semua akan terus bertumbuh menjadi pribadi hebat, menjadi pemimpin, menjadi pribadi yang senantiasa membawa kebaikan bagi sesama,” ucap Prof Fathur.

Prof Fathur menambahkan, mahasiswa UNNES dan alumni UNNES dibekali dengan keilmuan dan karakter yang unggul dalam menghadapi segala tantangan untuk mewujudkan cita-cita.

“Secara keilmuan saudara telah melampui proses belajar yang panjang, melampui serangkaian tes yang juga tidak muda. Di sisi lain saudara juga telah digembleng sehingga memiliki karakter unggul. Selain itu, kita melihat alumni-alumni UNNES yang telah berkiprah di berbagai bidang. Alumni UNNES memiliki keunggulan sehingga mampu mewarnai kehidupan bangsa ini di bidang Pendidikan, ekonomi, olahraga, seni dan budaya, hukum, dan bidang lainnya, “kata Profesor Bidang Lingustik tersebut.

Pada kesempatan ini, Rektor UNNES juga menyampaikan peringatan dies natalis ke-56 tahun ini UNNES mengangkat tema “UNNES Gemilang untuk Indonesia Maju”.

“Kegemilangan itu direalisasikan dalam tujuh bentuk: gemilang dalam kepakaran dosen, Gemilang dalam memberikan pelayanan prima, Gemilang atmosfer akademiknya, Gemilang prestasi mahasiswa dan alumninya, Gemilanghasil penelitian dan inovasinya, Gemilang standar akademiknya, Serta gemilang dalam akselerasi capaian UNNES sebagai PTNBH” jelasnya.

Prof Fathur melanjutkan, di antara tujuh kegemilangan itu, kegemilangan prestasi mahasiswa dan alumni merupakan puncak kegemilangan UNNES.

“Prestasi mahasiswa dan alumni laksana mahkota yang bagi UNNES sangat berharga sehingga harus diupayakan dengan kerja keras dan kerja cerdas yang terus-menerus. Kita meyakini kegemilangan prestasi mahasiswa dan alumni merepresentasikan kegemilangan dalam bidang lain,” pungkas Prof Fathur.

Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Akademik UNNES Prof Dr Zaenuri SE MSi Akt dalam laporannya menyampaikan UNNES meluluskan sebanyak 1.640 orang yang terdiri atas 27 orang Doktor, 120 orang Megister, 1.467 orang Sarjana, dan 26 orang Diploma.

Lulusan terbaik program Doktor, Megister, Sarjana dan Diploma Tingkat Universitas yakni Mahmud Yunus Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Program Doktor (S3) dengan IPK 3,95, Isrowikah mahasiswa pendidikan Geografi Program Megister (S2) dengan IPK 4,00.

Adhetia Sukmafitriani mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (S1) IPk 3,93, dan Fajar Sodik Pamungkas mahasiswa Statistika Terapan dan Komputasi Diplima (D3).


from Universitas Negeri Semarang

No comments:

Post a Comment